Laporan Wartawan Tribun Timur/ Rudhy
TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR, -- Pasca penetapan Gubernur Sulsel terpilih periode 2013-2018 yakni Syahrul Yasin Limpo oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Susel berdasrkan hasil real count yang dilakukan.
Syahrul langsung menjalani rutinitasnya sebagai gubernur yakni berkantor di kantor Gubernur Jl Urip Simoharjo, Makassar. selain menjhalankan tugasnya sebagai pejabat pemerintahan. Syahrul juga menghadiri sejumlah kegiatan termasuk diantaranya menghadiri kegiatan massa pendukungnya di Gedung Celebes Convention Center (CCC) Jl Daeng Patompo, Metro Tanjung Bunga Makassar, Jumat (1/2/2013) yang digelar oleh tim pemengan dan relawannya yakni Forum Komunikasi Pekerja Sosial Masyarakat (FK-PSM) dan Sampan Induk.
Dalam acara tersebut, Syahrul yang tampak mengenakan seragam dinas langsung membakar semangat pendukungnya dengan memberikan ucapan terima kasih atas kinerja FK PSM dan Sampan Induk selama ini bekerja untuk memenangkan pasangan no0mor urut 2.
"Sekali lagi saya ucapkan banyak terima kasih atas semua dukungan tim dan relawan saya selam ini. tanpa kalian kemeangan ini tidak ada artinya. dan tyang terpenting kemenangan ini bukanlah kiemenangan Syahrul-Agus. tapi kemenangan rakyat Sulsel pada umumnya,:" tegas Syahrul disambut terikan "Oppoki" oleh ribuan pendukungnya yang hadir dalam acara tersebut.
Mantan Bupati Gowa dua periode ini mengatakan, apa yang menjadi program kerja visi dan misinya maju di pilgub Sulsel untuk lima tahun kedepan, bukanlah merupakan janji politik semata agar kemenangan bisa diraihnya.
Melainkan dalam waktu dekat semuanya akan kita realisasikan. termasuk dengan program kerja meningkatkan kesejahteraan masyarakat pertahunnya. Selain itu, juga program terkait pembayaran gratis SPP mahasiswa selama dua semester.
"Yang jelas Syahrul dan Agus bukan tukang janji dan semuanya akan kita realisasikan. tinggal menunggu kordinasi," kata Syahrul.
Sedikitnya 2500 lebih massa pendukung Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel terpilih periode 2013-2018 Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang kumpul di gedung Celebes Convention Center (CCC) Jl Daeng Patompo, Metro Tanjung Bunga, Makassar, Jumat (1/2).
Ribuan massa pendukung pasangan nomor urut 2 ini berasal dari 24 kabupaten/kota yang tersebar di Sulsel. Mereka tergabung dalam Forum Komunikasi Pekerja Sosial Masyarakat (FK-PSM) dan Sampan Induk yang merupakan relawan dan tim pemenangan Syahrul-Agus di pilgub Sulsel.
"Kehadiran ribuan relawan dan pendukung Sayang sengaja berkumpul di gedung ini sebagai bentuk perayaan atas kemenangan terpilihnya kembali Sayang jilid 2 sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel terpilij untuk periode kedua," kata Wakil Nahkoda Sampan Induk Sulsel Rahman Pina, saat ditemui disela-sela acara.
Menurutnya, acara ini sengaja dikemas sebagai bentuk apresiasi menyambut kemenangan sang "Komandan" dalam perhelatan pesta demokrasi yang diikuti dua rival politiknya. yakni Ilham Arief Sirajuddin dan Andi Rudiyanto Asapa.
"Kegiatan ini sengaja dikemas sebagai bentuk eforia atas kemenangan yang dipersembahkan oleh rakyat Sulsel," tambahnya.
Syahrul berharap agar kemenangan yang diraihnya tidak menimbulkan eoforia yang berlebihan agar tidak terjadi hal-hal yang dapat mengganggu stabilitas keamana dan suasana kondusif Sulsel. (rud)
Baca Juga :
- 10 Mahasiswa Undip Ikuti Simulasi Sidang PBB 18 menit lalu
- NasDem Ikut Bermain di Pilwali Makassar 21 menit lalu
- Anggota Persit Kartika Chandra Kirana Gelar Posyandu (Foto) 24 menit lalu
- Ketua DPRD Seluma Jadi Tersangka Korupsi Jalan dan Jembatan 30 menit lalu