News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemilihan Gubernur Sulsel

Kapolrestabes: Kapolri Anggap Makassar Kondusif

Editor: Anwar Sadat Guna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kaplorestabes Kota Makassar, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Joseph Wisnu Sandjaja menemui sejumlah pemuka agama di Balla Tamalanrea jalan perintis kemerdekaan Makassar, senin (11/2/2013). pertemuan ini dilaksanakan membahas situasi keamanan terkait bom molotov yang menimpa beberapa gereja kemarin.

Laporan Wartawan Tribun Timur Edi Sumardi

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Kapolri Jenderal Timur Pradopo menilai situasi di Kota Makassar tetap kondusif beberapa waktu terakhir, kendati sempat terjadi huru-hara karena pemilihan gubernur dan teror rumah ibadah.

Penilaian Kapolri itu disampaikan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Joseph Wisnu Sandajaja dalam rapat Musyawarah Pimpinan Daerah Kota Makassar di Balai Kota Makassar, Rabu (13/2/2013).

Rapat tersebut dipimpin Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin dan dihadiri pula Dandim 1408 BS Letkol Inf Firyawan.

“Memang ada beberapa insiden, namun secara keseluruhan Kapolri menilai kota Makassar kondusif selama proses pilgub (pemilihan gubernur) berlangsung. Untuk itu, beliau menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak, termasuk kepada wali kota atas kerja kerasnya," ujar Wisnu.

Menanggapi apresiasi Kapolri, Ilham menghaturkan terima kasih. Situasi kondusif turut tercipta atas kerja keras aparat kepolisian, termasuk dari Polrestabes Makassar.

Sebagai tindak lanjut rapat, muspida akan mendatangi pemukiman warga untuk berkomunikasi dan memberi rasa aman. Akan digelar patroli terpadu di rumah ibadah.

Ilham mengajak muspida memantau kota dengan cara bersepeda pada akhir pekan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini