Laporan Wartawan Tribun Jabar, Agung Yulianto Wibowo
TRIBUNNEWS.COM, SOREANG - Persiapan pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar di Kabupaten Bandung sudah siap mendekati 100 persen.
Semua kekurangan, seperti formulir C6 atau undangan kepada para pemilih sudah tercukupi sejak Selasa (19/2/2013) malam. Selain itu juga kertas suara yang rusak sudah bisa diganti.
Ketua Subpokja Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung, Asep Wanda mengatakan, pada Rabu (20/2/2013) formulir C6 sudah didistribusikan ke kecamatan-kecamatan.
Kekurangan 10 ribu lembar formulir beberapa waktu lalu sudah bisa ditangani.
"Hari ini juga logistik sudah ke kecamatan dan langsung didistribusikan ke desa-desa. Persiapan logistik di Kabupaten Bandung sudah 95 persen, hanya tinggal kekurangan formulir beberapa lembar saja," katanya kepada Tribun, Rabu (20/2/2013) siang.