Laporan Wartawan Tribun Timur, Akhwan Ali
TRIBUNNEWS.COM - Pihak Kepolisian Resor (Polres) Sidrap, berharap Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap, mengkaji ulang rencana debat kandidat, yang diagendakan Minggu (25/8/2013) mendatang.
Rencana pengkajian ulang tersebut, dibuktikan dengan adanya surat yang dilayangkan Polres Sidrap, yang dilayangkan ke KPU, beberapa hari lalu.
Surat tersebut bernomor B/92/VIII/2013/Res Sidrap. Perihal usulan pertimbangan pengkajian ulang pelaksanaan debat terbuka paslon.
Kabarnya, pihak Polres Sidrap, mengkhwatirkan faktor keamanan, saat proses debat terbuka tersebut berlangsung, khususnya gesekan antara para pendukung.
Ketua KPU Sidrap, M Jufri, yang dikonfirmasi terpisah membenarkan adanya surat tersebut. Menurutnya surat itu sudah diterima beberapa hari lalu.
" Kami memang menerima surat rencana pengkajian debat terbuka paslon tersebut, salah satu faktornya mungkin karena keamanan," kata Jufri saat dikonfirmasi melalui telepon selularnya, Minggu (18/8/2013).
Beberapa hari sebelumnya, pihak KPU setempat mewacanakan menggelar debat kandidat. Bahkan rencananya debat tersebut akan disiarkan langsung oleh Celebes TV.
KPU juga menawarkan ruang paripurna DPRD Sidrap, sebagai lokasi debat, dengan asumsi lokasinya tak jauh dari pusat kota.
"Tawaran tersebut sudah disampaikan kepada DPRD melalui surat. Dan sejauh ini, walaupun belum ada keputusan," kata ujar Jufri.
Menurutnya, Indikator lain, karena DPRD dianggap sukses menggelar tahapan awal kampanye, yakni pemaparan visi misi 7 kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap, 12 Agustus lalu.(