TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumsel, Rabu (11/9/2013) pagi menggelar rapat pleno terbuka, rekapitulasi hasil perhitungan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu Gubernur dan wakil Gubenur Sumatera Selatan 2013 tingkat provinsi.
Sebelum rekapitulasi dibuka di KPU Sumsel Jalan Pangeran Ratu Jakabaring, Palembang diwarnai perdebatan antara ketua KPU Sumsel, Anisatul Mardiah dengan tim saksi pasangan calon nomor urut 3 Herman Deru-Maphilinda Boer, Suparman Roman.
Suparman meminta KPU Sumsel untuk membacakan rekapitulasi PSU saja tanpa menggabungkannya dengan perolehan suara pada Pilgub 6 Juni lalu. Namun KPU Sumsel tetap berpendirian untuk tetap membacakan dan menampilkan perolehan suara secara keseluruhan di 15 kabupaten/kota di Sumsel.
Rapat pleno terbuka dimulai sekitar pukul 10.30 WIB dan dipimpin langsung Ketua KPU Sumsel, Anisatul Mardiah dan 4 komisioner lainnya, dihadiri semua saksi pasangan calon dan unsur Pemda.