News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Helikopter Jatuh

JR Saragih : Bukan Heli yang Kutangisi, Tapi Korbannya

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Karyawan sekaligus perawat rumah sakit Efarina Etaham yang berada di Jalan Jamin Ginting Kota Berastagi Kabupaten Karo dikagetkan dengan jatuhnya Helikopter

Laporan Wartawan Tribun Medan / Akbar

TRIBUNNEWS.COM , SIMALUNGUN - Bupati Simalungun JR Saragih mengatakan dirinya sangat menyayangkan insiden jatuhnya Helikopter di Rumah Sakit (RS) Efarina Etaham di Kabupaten Karo. "Kita turut berduka atas kejadian yang terjadi di rumah sakit itu,"kata JR Saragih kepada www.tribun-medan.com, Senin (30/12/2013) seraya menyatakan bukan masalah Heli yang ditangisi melainkan korban dari insiden ini.

Bupati yang menghadiri Natal HKBP Elim terlihat sedih mendapat kabar dari kalau helikopter yang sehari-hari ia gunakan untuk melakukan kunjungan kedesa-desa di Kabupaten Simalungun Jatuh.

Ia mengaku, pihaknya sedang fokus dalam hal perawatan korban dari insiden jatuhnya helikopter. Ia menyatakan pihaknya akan semaksimal mungkin melakukan perobatan kepada korban akibat insiden ini.

JR Saragih mengatakan pihaknya belum mengetahui penyebab jatuhnya helikopter itu. "Saya dapat informasi kalau heli itu jatuh saat baru berangkat dari Helipad diatas rumah sakit dan itu hanya berjarak 50 meter,"kata orang nomor satu di Pemkab Simalungun ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini