TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Gempa bumi mengguncang kawasan Yogyakarta dan sekitarnya, Sabtu (25/1/2014). Menurut Twitter BMKG, gempa terjadi di kedalaman 48 kilometer berpusat di 104 Km Barat Daya Kebumen dengan kekuatan 6,5 pada Skala Richter.
Laporan warga Kulonprogo, gempa terasa kuat pukul 12.13 WIB.
"Ada gempa terasa banget getarannya," ujar Endang, warga Perum Kaliagung, Sentolo, Kulonprogo, DIY kepada Tribunnews.com, Sabtu (25/1/2013).
Gempa terjadi dua kali. "Pas gempa pertama enggak terlalu terasa. Tapi yang kedua yang jaraknya dekat, getarannya keras banget," ujarnya sambil bersuara ngos-ngosan karena lari dari dalam rumahnya.
Saking kerasnya gempa, mobil milik Endang yang diparkir di garasi depan rumah,ikut bergerak. "Mobil di hand rem tapi bisa gerak.Untung cuma sebentar," ujarnya.