Laporan wartawan Tribun Manado Fransiska Noel
TRIBUNNEWS.COM , MANADO - Banjir bandang turut merusak fasilitas penting bagi warga Manado. Selain listrik, fasilitas yang banyak rusak adalah instalasi air bersih. Sementara menanti perbaikan fasilitas tersebut, PMI menyuplai 20 ribu liter air bersih setiap hari untuk semua wilayah terdampak.
Ketua PMI Sulut James Karinda menuturkan, suplai air bersih ini dilakukan untuk membantu memenuhi kebutuhan air bersih warga korban banjir, setelah jaringan suplai air bersih milik PDAM rusak tersapu banjir.
"Ada 20 titik yang kami jadikan lokasi suplai air bersih. Mengingat satu tong penampung air hanya berkapasitas 1.000 liter per titik, maka air bersih kami minta dimanfaatkan untuk masak air minum," jelas James.
Menurutnya, masih akan ada penambahan 10 titik lagi untuk distribusi air bersih. "Target kami hingga 30 liter air bersih disuplai bagi kebutuhan masak dan minum warga yang jadi korban banjir," terangnya.
Tambah James, suplai air bersih ini akan terus dilakukan hingga PDAM telah menyelesaikan perbaikan jaringan suplai air bersih. "Selama suplai air bersih dari PDAM belum jalan, distribusi air bersih ini akan terus kami lakukan," tandasnya.