TRIBUNNEWS.COM, BATU- Sebanyak 380 siswa berkebutuhan khusus dari sekolah luar biasa se-Batu, mengikuti karnaval dalam rangkaian Jambore Pramuka Pendidikan Khusus Tingkat Provinsi Jawa Timur 2014, di Resort Batu Suki, Kamis (14/8/2014).
Para siswa ini, mengikuti karnaval dengan menggunakan ragam tampilan. Ada yang menampilkan pakaian bunga-bunga, mengenakan pakaian a la sunan, serta ada yang menampilkan reog.
Mereka mengelilingi kampung sekitar Desa Bumiaji. Warga yang rumahnya dilewati para kontingen ini, sengaja ke luar rumah untuk memberi semangat para siswa di sepanjang jalan.
Kepala Seksi Pendidikan Luar Biasa Dinas Pendidikan Provinsi Jatim, Puji Asti mengungkapkan, karnaval dalam rangkaian acara jambore khusus anak-anak luar biasa sengaja diselenggarakan guna memberikan informasi kepada masyarakat, bahwa anak-anak berkebutuhan khusus memiliki kesempatan dan potensi.
"(Mereka) Jangan dipinggirkan. Ini salah satu bentuk memberi peluang kepada mereka, untuk menunjukkan kemampuan. Saya kira penampilan mereka tadi bagus," kata Puji, Kamis (14/8/2014).