Laporan Reporter Tribun Jogja, Angga Purnama
TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Sleman menggelar uji emisi kendaraan bermotor di Lapangan Denggung, Rabu (11/3/2015).
Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 21 mobil dinas (mobdin) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman emisi gas buangnya titik lulus uji emisi.
Kasubid Pengendalian Pencemaran Lingkungan BLH Sleman, Rahmat Budi Saptono mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai pengendalian pencemaran udara di wilayah Sleman.
Kegiatan yang terbuka untuk umum ini digelar selama dua hari berturut-turut, Rabu (11/3/2015) hingga Kamis (12/3/2015).
"Di hari pertama, kami membuka uji emisi untuk kendaraan dinas Pemkab Sleman. Terdapat 101 kendaraan operasional dinas yang diuji kali ini," paparnya kepada wartawan.
Hasil uji emisi yang digelar bersama UNY tercatat dari total kendaraan dinas yang mengikuti uji emisi, 21 unit yang terdiri dari mobil berbahan bakar bensin 12 unit dan solar 7 unit kadar emisinya melebihi ambang batas.
Atas kondisi tersebut, teknisi yang menangani uji emisi tersebut memberikan pengarahan terkait masalah yang terjadi pada kendaraan tersebut.