Laporan Wartawan Surya, Monica Felicitas
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sebanyak 6.000 umat Hindu dari Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Mojokerto tumpah ruah memenuhi pelataran Pura Agung Jagat Karana, Surabaya, Minggu (6/3/2016) pukul 09.30 WIB.
Hari ini, Minggu (6/3/2016) umat Hindu merayakan Melasti 1938 M, sebagai salah satu rangkaian dari persiapan Nyepi yang jatuh pada hari Rabu (9/3/2016).
Melasti merupakan perarakan Pratima, yaitu simbol-simbol kesucian, dari Pura Agung Jagat Karana ke Laut Arafuru.
Jarak antara Pura dan Laut Arafuru sejauh 2 kilometer.
Dalam perjalanan menuju Laut Arafuru, dilantunkan pula kidung dan karawitan yang dibawakan masing-masing pura.
Nantinya di Laut Arafuru akan dibersihkan peralatan dan perlengkapan ibadah yang akan digunakan pada perayaan Nyepi.