Setelah naik menjadi Presiden Republik Indonesia, Jokowi dan keluarga masih suka datang ke Pasar Triwindu. Istri Jokowi, Iriana, misalnya, memborong 22 mangkuk jelang pernikahan putra pertamanya, Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda.
Harga per buah Rp 50 ribu. Jika ditotal, Iriana hanya mengeluarkan uang Rp 1,1 juta untuk 22 buah mangku buatan jadul asal Kota Singkawang, Kalimantan Barat itu.
Sejarah memang sudah mencatat nama Pasar Triwindu. Di samping itu, nama Triwindu sudah tercatat dalam buku panduan bagi wisatawan mancanegara yang melancong ke Solo.
Seorang pembeli menawar barang yang hendak diburunya di Pasar Triwindu, Solo. TRIBUN JATENG/GALIH PRIATMOJO
Di zaman Jokowi, Solo dibangkitkan sebagai sentrum kebudayaan Jawa atau Spirit of Java. Pasar Triwindu mewakili semangat itu karena barang-barang antiknya, bahkan ada yang bekas peninggalan Perang Dunia II.
Pasar Triwindu terletak di depan Pura Mangkunegara atau kawasan Ngarsopura di Jalan Diponegoro. Pengunjung pasar bisa menawar berbagai barang antik.
Di lantai satu pasar ini terdapat barang-barang jadul seperti tersebut di atas. Sementara, di lantai dua mayoritas barang berupa onderdil kendaraan tua.