News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Prahara Partai Golkar

DPD Partai Golkar Bali Sudah Membentuk Panitia Daerah.

Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketut Sudikerta

Tribunnews.com, Denpasar - Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Ketut Sudikerta, mengatakan bahwa Bali siap menjadi tuan rumah Musyawarah Nasional Luar Biasa Partai Golkar.

DPD Partai Golkar Bali juga sudah membentuk panitia daerah.

Hal ini disampaikan di sela-sela acara Podium Bali Bebas Berbicara Apa Saja (PB3AS) di Lapangan Puputan Margarana Renon Denpasar, Minggu(17/4/2016).

"Saya sudah bentuk panitia pelaksana tugas Munaslub untuk lokal Bali. Panitia Daerah sudah bekerja, melakukan rapat-rapat, tinggal kita menunggu keputusan dari pusat saja," kata Ketut Sudikerta.

Sudikerta yang kini menjabat sebagai Wakil Gubernur Bali ini mengharapkan Munaslub Golkar di Bali berjalan lancar, aman dan kondusif.

Sebagai daerah pariwisata, Bali diharapkan dapat terjaga dengan baik agar tetap mana dan nyaman untuk wisatawan.

"Kita mengharapkan semua berjalan lancar, aman dan kondusif. Bali harus Kuta jaga bersama," kata Sudikerta.

"Kuta libatkan keamanan dari Polri, TNI maupun dukungan perintah daerah Kabupaten Badung," ujarnya.

Sudikerta juga menyampaikan bahwa untuk menjaga keamanan berlangsungnya Munaslub Golkar yang akan menyatukan kubu Aburizal Bakrie dengan kubu Agung Laksono ini, surat izin penyelenggaraan dan permohonan bantuan keamanan akan ditayangkan ke Polda Bali.
(Kontributor Denpasar, Sri Lestari)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini