News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Center Point Ballet Gelar Pertunjukan Charity Chandra Kirana

Penulis: Monica Felicitas
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pagelaran Charity Ballet Performance yang digagas Center Point Ballet Academy dengan Artistic Director, Ekawati Loekito di Royal Ballroom, JW Marriott Hotel Surabaya, Selasa (7/6/2016).

Laporan Wartawan Surya, Monica Felicitas

SURYA.CO.ID, SURABAYA - Sebanyak 250 balerina mengikuti gelaran Charity Ballet Performance di Royal Ballroom JW Marriot Hotel Surabaya, Selasa (7/6/2016).

Gelaran ini digagas Center Point Ballet Academy dengan Artistic Director, Ekawati Loekito.

Selama mereka menari diiringi delapan lagu orkestra karya komposer muda Surabaya, Laurentia Editha (21), yang mengaransemen perpaduan simfoni dan gamelan berjudul Chandra Kirana.

Selama dua jam ratusan penonton terhibur oleh dua sesi drama musikal, pertama berjudul Thumbelina dan kedua adalah Candra Kirana. Ikut berkolaborasi dalam gelaran ini Albert Muhammad, mahasiswa seni Universitas Negeri Surabaya.

Lauren, gadis asli Surabaya, menempuh pendidikan di Jurusan Berklee College of Music Film Scoring, Boston, Amerika Serikat. Komposer muda Surabaya ini telah menyiapkan lagu-lagu untuk drama musikal sejak 2014.

Peraih beasiswa di kampusnya ini memimpikan memadukan musik latin dengan tradisional Indonesia, dan disajikan dalam tampilan yang dapat menarik emosi penonton lewat drama atau musik karyanya.

"Cerita rakyat Candra Kirana ini agak panjang, jadi ada sedikit restory, tetapi juga ada love storynya. Susahnya menentukan musik adalah tergantung mood, banyak melakukan revisi," kata dia sambil tertawa.

Pertunjukan ini merupakan karya pertama Lauren yang dinikmati begitu banyak penonton.

Selain Lauren, salah satu pendukung acara ini adalah Moktikanana Widya, seorang balerina yang berubah menjadi bayangan Sekartaji dalam pertunjukan drama musikal Candra Kirana. Widya sudah berlatih selama dua bulan dan inilah kali pertama ia menari berpasangan.

"Latihannya sangat padat. Yang berbeda dari tahun lalu, sekarang banyak tarian yang berpasangan, banyak diangkat-angkat. Kalau enggak percaya sama yang ngangkat, ya bisa jatuh," jelas Widya kepada Surya.

Charity Ballet Performance merupakan kerja sama manajemen JW Marriott Hotel Surabaya dengan Center Point Ballet di mana hasil penjualan tiket akan didonasikan guna program Shoes to School, yaitu mengumpulkan 1000 pasang sepatu baru bagi siswa yang membutuhkan.

”Karyawan JW Marriott Surabaya telah menyampaikan donasi mereka dalam bentuk uang tunai ataupun memberikan hari cuti mereka. Sedangkan Center Point Ballet telah mengadakan penggalangan dana lewat penampilan balet,” jelas Yosefine Nandy Lestyana, Asisten Marketing Communication Manager JW Marriott Hotel Surabaya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini