News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2016

Kedatangan Pemudik di Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin Melonjak

Penulis: Rahmadhani
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Arus balik mudik Lebaran 2016 melalui jalur darat sudah mulai terjadi di Terminal Induk Kilomsieter 6 Banjarmasin, Sabtu (9/7/2016).

Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Rahmadhani

TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Arus balik mudik Lebaran 2016 melalui jalur darat sudah mulai terjadi di Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu (9/7/2016).

Data di Pos Pantau I Terminal Induk Kilometer 6 menunjukkan peningkatan armada sudah terjadi bahkan sejak Jumat (8/6/2016), baik Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) maupun Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP).

"Kamis semalam baru 43 AKDP dan 14 buah AKAP yang datang. Jumat sudah meningkat menjadi 125 AKDP dan 22 AKAp yang datang di Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin," ujar Komandan Regu I Pos Pantau I Terminal Kilometer 6 Ipda Mukhlis.

Sedangkan untuk Sabtu (9/7/2016) tercatat kembali meningkat, dengan jumlah armada AKDP 128 buah dan AKAP 27 buah.

"Diperkirakan besok akan menjadi puncak arus balik. Alhamdulillah sejauh ini lalulintas lancar terkendali untuk wilayah Banjarmasin," ujar Ipda Mukhlis saat dikonfirmasi Banjarmasin Post.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini