News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Komandan Kontingen Jabar Pertahankan Dua Atlet Andalan Bisa Berlaga di PON XIX

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Karateka asal Indonesia, Imam Tauhid Ragananda (kiri), menyerang karateka asal Malaysia, Rajakumar Govinash di nomor kumite putra kelas 60 kilogram di WKF Karate1 Premier League di Jakarta pada 2013. JAKARTA POST/JERRY ADIGUNA

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – Komandan Kontingan Atlet PON Jabar, Mayjen TNI Hadi Prasojo, meminta pihak yang mempersoalkan status dua atlet Jabar untuk berpikir dengan kepala dingin. Mereka harus memikirkan masa depan kedua atlet tersebut.

“Jadi di atas sana bisa berbesar hati agar masa depan mereka terjamin. Atlet itu umurnya terbatas,” kata pria yang juga menjabat Pangdam III/Siliwangi usai mengikuti sosialiasi percepatan Gerakan Citarum Bestari di Graha Tirta Siliwangi, Jalan Lombok, Kota Bandung, Rabu (31/8/2016).

Pihaknya tengah berupaya mempertahankan kedua atlet Jabar tetap bisa tampil di PON XIX 2016. Kontingen Atlet PON Jabar telah melayangkan surat kepada pihak terkait agar kedua atlet bisa tampil. Secara hukum, keduanya sah sebagai atlet Jabar setelah mengurus proses mutasi sesuai aturan.

"Kami akan berusaha terus yang penting tidak merugikan atlet,” sambung Hadi.

Dua atlet Jabar terancam absen yakni karateka Imam Tauhid Ragananda dan atlet panjat tebing Tonny Mamiri. Mutasi dan kejelasan domisili keduanya yang sebelumnya tinggal di Jawa Tengah disoal.

Status Imam dipersoalkan Badan Arbitrase Olahraga Indonesia (BAORI). Sedangkan status Tonny dipersoalkan KONI Jawa Tengah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini