News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Helikopter TNI Hilang Kontak

Helikopter Ditemukan 6 Km dari Dusun Nansarang, Proses Evakuasi Terkendala Cuaca

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim yang ikut melakukan proses evakuasi helikopter jenis Bell 412-EP dengan nomor registrasi HA-5166 yang hilang kontak tiba di Bandara Kol RA Bessing. Foto diambil Sabtu (26/11/2016). TRIBUN KALTIM/M PURNOMO SUSANTO

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, M Purnomo Susanto

TRIBUNNEWS.COM, MALINAU - Proses evakuasi kru helikopter milik TNI AD jenis Bell 412-EP dengan nomor registrasi HA-5166 yang hilang kontak, Kamis (24/11/2016) lalu sempat terkendala.

Helikopter ini ditemukan berjarak 6 km dari Dusun Nansarang, Kecamatan Mentarang Hulu, Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Minggu (27/11/2016).

Pantauan Tribun Kaltim (Tribunnews.com Network), di Bandara Kol RA Bessing, Kabupaten Malinau, sebuah helikopter berwarna oranye mendarat siang tadi.

Selanjutnya, beberapa petugas berseragam oranye tersebut turun dari helikopter.

Menurut informasi, helikopter dan petugas tersebut adalah personel SAR yang hendak ke lokasi helikopter yang sempat hilang kontak tersebut.

Helikopter SAR tersebut berangkat dari Bandara Juwata, Kota Tarakan, Provinsi Kaltara hendak menuju lokasi ditemukannya heli.

Namun, dari informasi Air Traffic Control Bandara Malinau, cuaca di lokasi kurang baik sehingga helikopter SAR tersebut kemudian mendarat terlebih dahulu di Bandara Kol RA Bessing.

Helikopter oranye tersebut baru diberangkatkan lagi menuju lokasi ditemukannya helikopter TNI jenis Bell 412-EP dengan nomor registrasi HA-5166 tersebut sekitar pukul 14.30 Wita.

Heli Bell 412 EP milik TNI AD yang dikabarkan hilang diketahui terakhir kali melakukan kontak dengan tower di Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Kamis (24/11/2015) sekitar pukul 11.16 Wita.

Dari informasi yang dihimpun Tribun Kaltim, Jumat (25/11/2016) sekitar pukul 07.00 Wita ada laporan dari masyarakat di Desa Long Berang, Kecamatan Mentarang Hulu, Kabupaten Malinau, Provinsi Kaltara yang sempat mendengar ada heli terbang rendah, Kamis (24/11/2016).

Lewi, Ketua RT di Desa Nansarang dan Ferdi, dari Desa Long Berang mengatakan melihat helikopter terbang rendah.

Heli tersebut juga sempat berputar-putar hingga dua kali antara dua desa yakni Desa Nansarang dan Desa Bangbiau di sekitar Gunung Laga Feratu.

Selanjutnya, pukul 15.00 Wita, masyarakat mendengar suara letusan di sekitar lokasi pesawat berputar-putar.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini