Laporan Wartawan Tribun Jabar, Seli Andina Miranti
TRIBUNJABAR.CO.ID, SUMEDANG - Masih banyak warga yang percaya dengan hal-hal mistis, begitu pula sejumlah warga yang tinggal di sekitar Waduk Jatigede, Kabupaten Sumedang.
Meski secara resmi baru dibuka dua tahun lalu, Waduk Jatigede sudah memiliki banyak cerita mistis yang tersebar di sekitar waduk.
Hal tersebut diungkapkan Ado Kasdi (50), warga Desa Jatibungur, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang, sekaligus pengemudi perahu di Waduk Jatigede, ketika ditemui Tribun Jabar, Minggu (27/8/2017).
Baca: Dewi Sanca Pamer Tumpukan Uang, Bupati Intan Jaya Kembali Jadi Sorotan
"Banyak cerita di sini mah, bahkan dari awal mulai penggenangan, sudah banyak cerita," ujar Ado Kasdi.
Apa saja cerita mistisnya?
1. Ular Raksasa Berdiam di Dasar Waduk.
"Kata orang pintar yang pernah ke sini (Waduk Jatigede), ada ular raksasa di waduk ini," ujar Ado Kasdi.
Panjang ular tersebut, menurutnya, dikabarkan membentang dari Kecamatan Wado hingga Kecamatan Darmaraja.
Bila dihitung-hitung, dua kecamatan tersebut berjarak sekitar empat kilometer, dengan demikian panjang ular itu pun sekitar empat kilometer.
Terlepas dari benar atau tidaknya mitos tersebut, Waduk Jatigede memang diketahui menjadi rumah bagi banyak ular.
Tak jarang warga menemukan ular-ular mulai dari ular kobra yang beracun hingga sanca yang berukuran tiga meter.
Laga Persipura Jayapura vs Persib Bandung Akan Disiarkan Pukul 18:30 WIB https://t.co/0vlibFPv5N via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) August 28, 2017
2. Legenda Keuyeup Bodas