Laporan Wartawan Tribun Jogja, Rendika Ferri K
TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Gamping, Girisubo, Gunungkidul, Jumat (15/9/2017) malam.
Sebuah mobil jenis Avanza bernomor polisi AB 1109 XY terjungkir di ladang warga setelah menabrak lari salah seorang pengendara motor.
Namun malang, setelah dikejar oleh petugas, mobil berpenumpang tujuh orang tersebut malah terjun ke dalam ladang milik warga dan terbalik.
Kepala Unit Laka Lantas Polres Gunungkidul, Iptu Kusnan, membenarkan adanya laka lantas tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 19.30 WIB malam di Desa Gamping, Kecamatan Girisubo, Gunungkidul, Jumat (15/9/2017).
Baca: Pantun Bagi Dong Sepedanya Mahasiswa UMB, Jokowi pun Batal Berikan Pertanyaan
Menurut laporan, mobil Avanza putih bernomor polisi AB1109XY tersebut menabrak lari Sutoyo, salah seorang pengendara motor di jalan desa setempat.
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung mengejar mobil itu.
Usai menabrak salah seorang pengguna jalan, mobil menancap gas dan berusaha melarikan diri.
Namun laju mobil terlalu kencang, sampai akhirnya hilang kendali, mobil tersebut akhirnya terjun ke ladang milik warga dan terbalik.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun tujuh orang penumpang mobil tersebut kemudian diamankan di lokasi kejadian.
Sementara korban tabrak lari dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.
"Betul, ada laka lantas di Gamping, Girisubo. Mobil Avanza terjun ke ladang. Belum diketahui kronologi pasti, namun kami tengah melakukan pengecekan," ujar Iptu Kusnan, Jumat (15/9/2017).