"Bahkan Bu Ovie juga sempat menawarkan untuk dicarikan rumah, jangan tinggal di kontrakan. Itu pun saya tidak terima," ucap Nila.
Adik kandung Nila, Noval KDI (Kontes Dangdut Indonesia) menghormati keputusan kakaknya.
Sebelumnya Noval sangat marah dengan perlakukan Ovie kepada Nila.
"Dia bilangnya sudah nyaman dengan keputusannya. Terserah dia baiknya seperti apa," katanya
Mengaku Tertekan
Di berita sebelumnya, Nila, wanita yang dilempari uang ratusan juta dalam video yang disebut-sebut netizen sebagai video pelakor Tulungagung akhirnya angkat bicara.
Kepada SURYA.co.id, wanita yang bernama Nila R ini mengaku tertekan setelah video tersebut beredar.
Nila juga mengaku geram dengan pihak-pihak yang membuat akun Facebook mengaku dirinya.
Nila mengaku tak pernah mengunggah status yang mengomentari kasusnya dengan Ovie sampai saat ini, sebab akun Facebooknya langsung ditutup.
Menurutnya ada orang yang sengaja mengambil foto profilnya, dan dipasang di akun baru.
"Fotonya memang foto profil saya di Facebook, namanya juga menggunakan nama saya," ujar Nila.
Tonton juga:
Berikut video klarifikasi wanita dalam video tersebut.
Tidak hanya pengakuan dalam video tersebut, Nila juga bercerita banyak terkait sejumlah fakta dalam video yang tak banyak orang tahu.