News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Remaja Putri di Kaltara Bakal Konsumsi Tablet Fe Setiap Minggu

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan wartawan Tribun Kaltim Muhammad Arfan

TRIBUNNEWS.COM,  TANJUNG SELOR - Pekan depan, tepatnya Senin (14/5/2018) Dinas Kesehatan Kalimantan Utara rencananya mulai mencanangkan program minum tablet penambah darah atau tablet Fe. Tahap pertama program itu bakal dilaksanakan di SMA Negeri 1 Tanjung Selor.

Gerakan minum tablet penambah darah menyasar remaja-remaja putri. Hal itu adalah cara efektif mencegah anemia atau kurang darah di kalangan putri.

"Remaja dan kaum perempuan usia produktif kebanyakan sangat rawan mengalami anemia," kata Kepala Dinas Kesehatan Kalimantan Utara, Usman, Jumat (11/5/2018).

Usman menjelaskan, anemia bisa terjadi karena diet ketat, siklus haid, dan pola asupan gizi yang mendukung timbulnya anemia.

"Kalau anemia, bisa mengganggu fokus belajarnya yang pada akhirnya menurunkan tingkat kecerdasan putri di bangku sekolah SMA. Jadi tidak boleh dianggap sepele," katanya.

Program minum tablet penambah darah bagi remaja putri sejauh ini sudah dikenal di seluruh Indonesia. Namun di Kalimantan Utara khususnya, belum ada gerakan massal minum tablet Fe.

"Sehingga sosialisasinya kurang. Kalau ada gerakan massal, sosialisasinya bisa lebih bagus. Kita harapkan juga di kabupaten/kota nanti mengikuti hal ini," katanya.

Pasca pencanangan itu, diharapkan sekolah-sekolah SMA/SMK/MA bisa menerapkannya per minggu kepada siswanya.

Usman mengatakan, jika sejak dini remaja putri terbiasa mengkonsumsi tablet Fe maka dia siap menjadi calon ibu yang sehat beserta janinnya.

"Ini sekaligus akan mencegah anak menderita stunting atau berat badan yang kurang," katanya.

"Saya sudah berkoordinasi dengan pihak Sub Direktorat Tata Kelola Obat Publik Kementerian Kesehatan, mereka siap suplai tablet Fe jika kurang. Obatnya nanti kita bagikan gratis," tambahnya. (Wil)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini