News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pejabat Kabupaten Deliserdang Coba Peruntungan Berebut Kursi Legislatif

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Raslan satu diantara pejabat eselon II Pemkab Deliserdang yang akan maju dari Pemilu Legislatif 2019

Laporan Wartawan Tribun Medan Indra Gunawan Sipahutar

TRIBUNNEWS.COM, LUBUKPAKAM- Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Deliserdang, Raslan Sitompul mengakui mengikuti dalam Pemilu legislatif 2019.

Awal pertama kali dikonfirmasi dirinya menyebut tidak ada niat untuk maju namun usai ada keterangan dari Bupati Deliserdang ia mengakuinya.

 “Iya rencananya memang seperti itu. Karena belum lengkap berkasku adinda makanya kubilang kemarin seperti itu (sempat ngaku tidak ikut). Kalau sudah beres baru maksudku kukasih tau kalian. Ini lagi melengkapi lah ini,” ujar Raslan melalui telepon selulernya Rabu, (11/7/2018).

Dua hari sebelumnya Raslan sempat membantah ketika ditanyai soal ini.

Saat itu dengan ketegasan ia pun membantah informasi yang didapat www.tribun-medan.com.

“Enggak ada saya niat mau jadi caleg. Tidak ada itu,”ucap Raslan saat ditemui di kantor Bupati.

Raslan menyebut ia ingin maju menjadi balon legislatif dari partai Nasdem.

Karena rumahnya di Kecamatan Patumbak ia pun mengaku akan maju untuk dapil III.

 “ Kalau mau Caleg kan harus ngundurkan diri ya saya ikuti lah nanti. Saya bulan Oktober 2018 ini sudah pensiunnya memang. Sudah 40 tahun saya mengabdi karena sejak tahun 1979 saya PNS,”kata Raslan.

Raslan satu diantara pejabat eselon II Pemkab Deliserdang yang akan maju dari Pemilu Legislatif 2019.

Selain dirinya langkah yang sama juga diikuti oleh Asisten II, Saadah Lubis dan Kadis Pendidikan Deliserdang, Wastiana Harahap. (dra/tribun-medan.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini