News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

HUT Kemerdekaan RI

70 Pemilik Nama Agus Yang Lahir 17 Agustus Perpanjang dan Buat SIM Gratis ke Polrestabes Bandung

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pelayanan SIM dan STNK keliling

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG-Puluhan orang di Kota Bandung, pemilik nama Agus yang lahir pada 17 Agustus berbondong-bondong mengajukan pembuatan dan perpanjangan SIM A dan C gratis ke Satlantas Polrestabes Bandung pada Rabu (15/8/2018).

Program SIM A dan C gratis itu digagas Satlantas Polrestabes Bandung, memperingati HUT RI ke-73 yang dimulai hari ini.

"Setelah dinilai memenuhi persyaratan sesuai identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan dokumen kependudukan lainnya, ada 70 orang pemilik nama Agus dan lahir pada 17 Agustus yang mendapatkan layanan pembuatan dan perpanjangan SIM C dan A gratis," ujar Kepala Unit Registrasi dan Identifikasi (Regident) Satlantas Polrestabes Bandung AKP Atik Suswanti via ponselnya, Rabu (15/8/2018).

Program ini berlaku hingga 31 Agustus. Ke-70 pemilik nama Agus dan lahir pada 17 Agustus ini selain berhak mendapat SIM A dan C gratis, juga perpanjangan SIM gratis.

Mereka akan dilayani di tiga gerai, yakni di mal Bandung Trade Center (BTC), Jalan Djunjunan (Pasteur), Gerai SIM Batununggal, Kompleks Batunungal Indah, dan mal Citylink, Jalan Peta, Kota Bandung.

"Dari 70 orang itu, hanya satu pemilik nama Agus yang mendapat pembuatan SIM baru gratis. Atas nama Agus Budiarto. Sisanya hanya perpanjangan saja," ujar Atik.

Ia menjelaskan, gerai SIM Mall BTC Pasteur Bandung menerima pendaftaran 38 pemilik nama Agus untuk perpanjangan SIM gratis.

Di Gerai SIM Batununggal, sebanyak 23 pemilik nama Agus terdiri dari pemohon perpanjangan SIM A sebanyak delapan orang, 15 orang SIM C

“Dari 38 orang di Gerai SIM BTC, 13 orang mengajukan perpanjangan SIM A dan sisanya, 25 orang mengajukan SIM C," ujar Atik.

Sedangkan di Gerai SIM mal Citylink, ada delapan orang bernama Agus yang mendaftar di program SIM gratis. “Di Gerai SIM mal Citylink, ada satu perempuan bernama Agus Mulyanti yang mendapatkan layanan perpanjangan SIM gratis,” ujar dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini