Angin Puting Beliung Terjang Glagah Lamongan, 23 Bangunan Rusak hingga Gudang KUD Rata dengan Tanah
TRIBUNNEWS.COM, LAMONGAN - Terdata sebanyak 23 bangunan yang rusak akibat disapu angin puting beliung di dua desa di Kecamatan Glagah, Kabupaten Lamongan, Sabtu (12/1/2019).
Sementara ada satu bangunan yang roboh rata dengan tanah, yakni Gudang KUD Mina Lestari di wilayah Desa Glagah.
Bangunan rumah yang atapnya ambrol terhitung 16 rumah di Desa Glagah dan 7 di Desa Margoanyar.
"Ada dua warung juga rusak parah," kata Kasi Tanggap Darurat BPBD Lamongan, Muslimin kepada TribunJatim.com, Sabtu (12/1/2019).
Rata-rata hanya bagian atap rumah yang rusak.
Sedang satu bangunan rata dengan tanah hanyalah KUD dengan luas bangunan 20 meter x 10 meter.
"Kalau KUD itu bangunananya sudah usia tua," ujar Muslimin.
Selain itu, terdata juga Kantor Koramil di sebagian atapnya rusak.
Antena reporter perhubungan milik koramil juga roboh tak bisa difungsikan lagi.
Gudang KUD yang rata dengan tanah, menurut Bendahara KUD Mina Lestari, Najih Rosyidi, ditaksir kerugiannya mencapai Rp 150 juta.