News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ternak Masih Bebas Berkeliaran di Pidie Jaya, Termasuk di Area Kompleks Kantor Pemerintah

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ternak berkeliaran di bawah spanduk imbauan

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Abdullah Gani

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Meski imbauan  agar masyarakat tidak melepas ternak hampir merata di semua gampong di Pidie Jaya (Pijay), namun tetap saja yang melanggar.

Tetap saja hewan berkaki empat terutama sapi dan kambing tetap saja berkeliaran dan bebas merumput dan pemilik sepertinya tidak peduli sama sekali.

Selain di kompleks kantor pemerintahan seperti Cot Trieng dan sekitarnya, sapi dan kambing juga tak hanya mangkal di ruas jalan desa, tapi juga berparade di jalan provinsi dan kabupaten yang setiap hari tak pernah sepi dan pengguna jalan.

Bahkan hewan-hewan tersebut bermalam di kawasan itu, termasuk tiduran di depan pertokoan.

Kondisi ini membuat pedagang harus membersihan kotoran ternak lebih dulu sebelum membuka toko.

Baca: Aplikasi LASAPI Buatan Alumni Australia Ini Bantu Peternak di Sulawesi Selatan

Beberapa warga menilai, spanduk himbauan tidak melepaskan ternak yang dipajang sejak dua tahun terakhir di lokasi strategis tak lebih hanya sebagai formalitas saja serta menghabiskan angaran dana gampong (ADG).

”Itu kan juga salah satu cara menghabiskan uang ADG,” ketus seorang warga kepada Serambinews.com, Senin (14/1/2019).

Bahkan, hewan-hewan tersebut ada yang merumput persis di samping spanduk yang dipasang. Seperti halnya di Gampong Beuringen Kuta Simpang Kecamatan Meurahdua.(*)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini