News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jenazah Legenda Persis Solo Ferry Anto dan Putrinya Ditemukan di Pantai Kulonprogo

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mantan striker Persis Solo, Ferry Anto Eko Saputro

TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Pencarian terhadap mantan kapten Persis Solo, Ferry Anto Eko Saputro, dan putrinya, Freya Fajrina Dwi Saputri yang hilang tersapu ombak di Pantai Baru, Bantul, akhirnya membuahkan hasil.

Setelah dinyatakan hilang pada Kamis (20/6/2019), Tim SAR berhasil menemukan Ferry Anto dan putrinya di Pantai Trisik, Kulon Progo, Yogyakarta, Sabtu (22/6/2019) pagi WIB.

Ferry anto ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Jenazah Freya ditemukan terlebih dahulu oleh tim SAR sekitar pukul 08.20 WIB, sementara pukul 13.35, jenazah Ferry Anto ditemukan tidak jauh dari lokasi penemuan putrinya.

Baca: Perahu Penyeberangan di Sungai Landak Tenggelam, 1 Orang Hilang dan Satu Orang Lagi Meninggal Dunia

Kabar tersebut telah dikonfirmasi oleh salah satu anggota keluarga Ferry Anto, Suryono.

"Iya, benar. Freya sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, masih utuh sekitar pukul 08.20 tadi di Pantai Trisik," ujar Suryono.

"Saya baru dapat kabar dari Tim SAR yang terjun ke lapangan, jenazah Ferry sudah ditemukan dekat lokasi penemuan anak perempuannya sekitar pukul 13.35," kata Suryono.

Baca: Ketika Alumni UGM Bersidang Sengketa Pilpres 2019, Saksi Ahli Kubu Jokowi Sebut Ditelpon Mahfud MD

Sebelumnya, Ferry bersama putrinya, Freya Fajrina Dwi Saputri, yang masih berusia tujuh tahun hilang terseret ombak di Pantai Baru, Poncosari, Srandakan, Bantul, Yogyakarta, Kamis (20/6/2019) pagi.

Striker legenda Persis Solo itu awalnya berjalan-jalan di tepi pantai bersama dua putrinya, Freya dan Felicia Safira Eka Saputri (12 tahun), serta keponakannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini