Laporan Wartawan Serambi Indonesia Rahmad Wiguna
TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Sopir truk pengangkut sawit yang terbakar di perbukitan Seumadam, Kejuruanmuda, Aceh Tamiang, Minggu (29/9/2019) dilaporkan melarikan diri.
Kapolsek Kejuruanmuda AKP M Sagala, truk BL 8273 FY ditinggalkan pengemudinya dalam kondisi sudah terbakar.
"Pengemudi truk masih kami cari. Saat truk terbakar, dia sudah tidak ada," kata Sagala.
Sagala menambahkan saat ini truk yang kondisinya hangus sudah dievakuasi ke Satlantas Polres Aceh Tamiang.
Hal senada disampaikan Kabid Pencegahan, Kesiapsiagaan dan Kebakaran BPBD Aceh Tamiang, Muhammad Husni yang mengatakan sopir truk sudah tidak ada ketika mereka tiba untuk memadamkan api.
"Ketika kami tiba di lokasi, sopir sudah tidak ada. Jadi gak tahu identitas pengemudinya," kata Husni.
Kebakaran truk ini sempat kembali melumpuhkan jalur lintas Banda Aceh - Medan di Seumadam, Kecamatan Kejuruanmuda, Aceh Tamiang.
Amukan si jago merah menyebabkan truk dan seluruh muatannya hangus. Api baru bisa dipadamkan setelah BPBD Aceh Tamiang mengerahkan armada pemadam kebakaran.
Berdasarkan informasi yang diterima Husni dari polisi, kuat dugaan kebakaran itu disebabkan dari kerusakan kabel di kolong truk.
"Selama proses pemadaman, lalu lintas ditutup sementara sehingga terjadi kemacetan. Sekarang sudah normal kembali," ucap Husni.
Dalam sepekan terakhir setidaknya telah terjadi empat kasus kecelakaan di perbukitan Seumadam yang menyebabkan arus lalu lintas lumpuh.
Persis sepekan lalu, ada dua truk yang masuk jurang. Proses evakuasi yang menggunakan alat berat juga sempat membuat arus lalu lintas lumpuh.
Selanjutnya pada Kamis (26/9/2019) truk pengangkut CPO mogok. Muatan minyak yang tumpah membuat jalur licin hingga sangat rawan memicu kecelakaan bagi pengendara lain.(*)
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Sopir Truk yang Terbakar di Seumadam Aceh Tamiang Menghilang