News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Viktor Laiskodat Naik Pitam Gara-Gara Sound System Terganggu Saat Raker

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur NTT Viktor Laiskodat

Laporan  Wartawan Pos Kupang Oby Lewanmeru 

TRIBUNNEWS.COM, KUPANG - Lantaran sound system tengganggu saat rapat kerja  dengan para bupati/walikota bersama para camat dan kepala desa/lurah se-NTT, Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat naik pitam.

Gubernur Viktor Laiskodat marah lalu  memerintahkan Kepala Biro (Karo) Pemerintahan Setda NTT, Drs. Doris Rihi dan beberapa staf melakukan squat jump beberapa kali di harapan para tamu.

Pada rapat kerja yang berlangsung di GOR Flobamora Kupang, Kamis (24/10/2019) pagi itu, sound system yang disiapkan panitia memang terganggu.

Alat pengeras suaranya tidak berfungsi dengan baik.

Kondisi itu sudah mulai terasa sejak doa yang dipimpin oleh Kakanwil Kementerian Agama NTT, Drs. Sarman Marselinus.

Baca: Gubernur NTT Minta Menkominfo Johnny Gerard Plate Blokir Facebook di Indonesia

Selain suara putus-putus, beberapa kali juga suara tak terdengar sama sekali.

Saat itu, staf Humas dan Protokol Setda NTT sudah mengganti mike,  namun pengeras suara itu tetap terganggu alias tidak berfungsi baik seperti yang diharapkan.

Seusai doa yang langsung dilanjutkan dengan laporan panitia yang disampaikan Kepala Biro (Karo) Pemerintahan Setda NTT, Drs. Doris Rihi, M.Si, Gubernur Viktor Laiskodat langsung mengambil sikap tegas.

Ketika Karo Pemerintahan, Doris Rihi hendak memberi hormat kepada  Gubernur  NTT Viktor Laiskodat.

pada saat itulah Gubernur Viktor Laiskodat memerintahkan Karo Pemerintahan dan staf yang mengurus sound system itu, untuk melakukan squat jump.

Baca: Saksi Mata Ungkap Detik-detik Tiang Sound System Roboh Hingga Menewaskan Seorang Siswa SD

Mendapat perintah tersebut, Karo Pemerintahan Doris Rihi langsung melakukan squat jump sebanyak 5 kali di depan seluruh tamu dan undangan lainnya di GOR tersebut.

Saat itu, suasana GOR serasa lengang. Ribuan mata pun fokus memandang Kepala Biro Pemerintahan, Doris Rihi bersama staf yang sedang squat jump.

Selama squat jump berlangsung sampai selesai, para undangan dan hadiri memberikan aplaus.

Ada juga yang memberikan penilaian agak miris.

Usai squat jump, petugas langsung membetulkan pengeras suara yang digunakan saat itu.

Alhasil, ketika Kepala BPS NTT melakukan pemaparannya, sound system tersebut sudah normal dan berfungsi kembali.

Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul Tak Jadi Menteri Jokowi Gubernur NTT Viktor Laiskodat Naik Pitam Gegara Hal Ini, Sosok Ini Dihukum

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini