News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Trimo Tak Berdaya Lawan Empat Begal yang Menghadangnya, Selamat karena Ini

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI

TRIBUNNEWS.COM, PADANG RATU - Seorang pemuda warga Kampung Purwodadi, Kecamatan Bangunrejo, Lampung Tengah, menjadi korban pembegalan oleh 4 orang pelaku.

Korban bahkan harus menerima pukulan kayu di bagian paha dan wajah saat melawan 4 orang begal tersebut.

Aksi pembegalan itu terjadi (20/1/2020) lalu, di jalan Kampung Payung Rejo, Kecamatan Pubian, Lamteng, sekira pukul 12.30 WIB, saat korban Trimo (20) baru saja pulang dari tempat wisata air terjun Kampung Kota Batu.

Korban Trimo saat itu mengendarai sepeda motor Honda Beat warna hitam.

Sampai di tempat kejadian perkara, 2 pelaku menghadang korban dan menyuruhnya turun, sedangkan 2 orang lainnya menunggu di motor.

 

"Dua pelaku menghadang motor saya, lalu satu pelaku dengan membawa sebatang kayu mengancam saya supaya menyerahkan ponsel milik saya," kata Trimo kepada penyidik Polsek Padang Ratu, Senin (27/1/2020).

Karena takut, korban lalu menyerahkan ponsel miliknya.

Rupanya tak hanya ingin ponsel, kata Trimo, para pelaku juga mengincar sepeda motor miliknya.

"Pelaku yang bawa kayu lalu memukul kaki saya dengan kayu, kemudian wajah saya. Saya gak bisa melawan kerena mereka berempat," ujar Trimo.

Saat salah seorang pelaku hendak membawa motor korban, Trimo lalu teriak meminta pertolongan warga.

Saat itu lah warga datang dan mengejar para pelaku.

Hendra salah seorang warga yang mendengar teriakan korban langsung ke lokasi kejadian, dan mengejar keempat pelaku.

Satu pelaku tampak sedang mendorong motor korban sekitar berapa puluh meter dari tempat kejadian.

Namun, karena dikejar akhirnya motor korban ditinggal dan para pelaku melarikan diri dengan dua unit sepeda motor milik mereka.

"Waktu itu sebagian warga mengejar dan sebagian lainnya langsung melapor ke Mapolsek Padang Ratu. Pelakunya ada empat orang dengan ciri-ciri masih remaja," kata Hendra.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini