TRIBUNNEWS.COM, TABANAN - Satu orang pasien observasi Virus Corona di BRSU Tabanan yang sebelumnya dinyatakan negatif sudah diperbolehkan pulang atau observasi di rumah.
Adalah pasien laki-laki berusia 66 tahun asal Singaraja yang sudah dijemput pihak keluarganya, Jumat (6/3/2020) malam.
Ia diperbolehkan pulang setelah kondisinya dinyatakan membaik dan atas permintaan keluarga untuk dirawat di rumah.
"Untuk pasien yang pertama rujukan dari RS Wangaya diketahui hasilnya negatif tersebut tadi malam (kemarin) sudah diajak pulang oleh keluarganya," kata Kepala Dinas Kesehatan Tabanan, dr Nyoman Suratmika, Sabtu (7/3/2020).
"Selain kondisinya sudah membaik atau tak ada keluhan lagi, juga atas permintaan keluarga diperbolehkan pulang. Pasien sudah diajak pulang ke rumahnya yang di Denpasar," ujarnya.
Selanjutnya pasien tersebut akan menjalani rawat jalan atau observasi di rumahnya.
Sementara itu, kata dia, pasien observasi Virus Corona, perempuan Rusia masih menjalani perawatan di Ruang Isolasi BRSU Tabanan sembari menunggu hasil laboratorium swab tenggorokannya.
Baca: Kasus Virus Corona di Korea Selatan, Sistem Peringatan Lewat Pesan Kesehatan Menuai Banyak Protes
Baca: BCL Kembali Tampil di Atas Panggung, Vidi Aldiano Mengaku Selalu Pantau sang Sahabat
Secara umum, kondisinya juga sudah membaik alias sudah tak ada keluhan lagi.
"Untuk yang WNA juga sudah tidak ada keluhan, hanya saja masih menunggu hasil laboratoriumnya keluar. Jika hasilnya sudah keluar dan negatif dalam waktu dekat juga bisa diperbolehkan pulang," ujarnya sembari berharap hasilnya lab pasien tersebut negatif.
Dia tetap mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kesehatan diri dan kebersihan lingkungan.
Minimal masyarakat bisa mencuci tangannya dengan bersih setelah melakukan kegiatan apapun.
"Kami tetap imbau kepada masyarakat agar menjaga kesehatannya," imbuhnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul BREAKING NEWS: Satu Pasien Observasi Corona di BRSU Tabanan Dinyatakan Negatif