Akan tetapi, mereka tak menemukan rekannya itu.
Mereka pun pulang ke kampung dan meminta bantuan warga, polisi, dan tim SAR.
Sebanyak 14 orang yang terdiri dari tim SAR dan warga mencari Mulyadi sejak Minggu (24/5/2020).
Mereka berangkat setelah shalat Idul Fitri.
Berhasil ditemukan berkat jejak
Tim pencari berhasil menemukan Mulyadi pada Senin (25/5/2020) sore.
Mereka melihat jejak kaki korban dan anjingnya.
Selain itu, tim pencari mengikuti tumpahan beras yang diduga berasal dari bekal korban.
Setelah mengikuti petunjuk itu, tim pencari menemukan Mulyadi sedang beristirahat di bawah pohon.
Saat itu, kondisi Mulyadi telah lemas dan kebingungan.
Ia bahkan tak mengenali beberapa warga yang ikut dalam pencarian.
Padahal, beberapa di antara warga itu merupakan saudara dan tetangganya.
Namun, setelah diberi makan dan minum oleh warga, keadaan Mulyadi berangsur membaik.
Mulyadi pun dievakuasi ke desanya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Hari Hilang di Hutan, Pria Ini Makan Beras dan Minum Air dari Lumut untuk Bertahan Hidup"