News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lama Tak Terlihat, Ternyata Wanita Ini Meninggal di Dalam Rumah

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim medis PMI Kota Malang saat sedang mengevakuasi jenasah korban.

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Warga Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur digemparkan dengan penemuan sesosok mayat di dalam rumah.

Mayat seorang wanita tersebut ditemukan di Jalan Danau Sentani Utara V Blok H 3, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Minggu (27/9/2020). .

Korban yang diketahui bernama Indah Wahyuningsih (58) itu adalah warga Kelurahan Sidotopo Wetan, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya.

Penemuan jasad korban baru diketahui ketika adik tiri korban, Tri Eko (47) datang sekitar pukul 12.30 WIB.

"Saat itu saya dengan keluarga menjemput korban. Kami akan mengajaknya ke Surabaya, menjenguk ibu yang kritis di rumah sakit," kata Eko kepada TribunJatim.com.

Sesampainya di depan rumah korban, Eko mendapati pintu pagar terkunci rapat. Sedangkan gorden rumah korban juga tertutup.

"Saya pun mengetuk pintu pagar rumah, namun tak ada jawaban. Saya panggil nama korban, juga tidak ada tanggapan sama sekali," tambahnya.

Akhirnya ia pun mendatangi ketua RT setempat untuk menanyakan keberadaan korban.

"Saat saya bersama ketua RT mengetuk pintu pagar rumah.

Saya akhirnya menelepon ke HP korban, hanya berdering tetapi tidak diangkat," jelasnya.

Karena merasa ada yang ganjil, ia meminta izin kepada ketua RT untuk memanjat pagar rumah.

Setelah itu ia bersama anggota keluarga masuk ke dalam rumah.

"Ternyata pintu rumah tidak dikunci sama sekali. Kemudian saya pun masuk dan mengecek keberadaan korban.

Saat saya cek di dekat dapur, ternyata korban ditemukan sudah meninggal dunia," jelasnya.

Saat ditemukan, posisi korban terlentang dan sudah membusuk.

Akhirnya keluarga korban menelepon Polsek Kedungkandang dan tim medis PMI Kota Malang untuk mengevakuasi jasad ke kamar jenasah RSSA.

"Rencananya jenasah korban akan dimakamkan di Surabaya. Kami masih berkoordinasi dengan anggota keluarga lain," ungkapnya.

Eko menuturkan bahwa selama ini korban tinggal seorang diri karena lama bercerai dengan suaminya.

Baca: Mayat Laki-laki di Sumur Pembuatan Batu Bata Bikin Warga Banyumas Gempar

Baca: Fakta Suami Bunuh Istri Muda Lalu Digantung agar Dikira Bunuh Diri, Anak Sempat Bantu Angkat Mayat

"Dulu tinggal di Jawa Tengah bersama suaminya, namun karena bercerai akhirnya korban tinggal di rumah ini. Dan korban tidak memiliki anak," jelasnya.

Sementara itu seorang warga yang enggan disebutkan namanya menuturkan, bahwa korban dikenal sangat tertutup.
"Korban ini dikenal selalu berada di dalam rumah, dan jarang bertegur sapa dengan tetangga.

Jadi warga juga enggak tahu, kalau ternyata sudah meninggal dunia," jujurnya.

Kapolsek Kedungkandang, Kompol Yusuf Suryadi menuturkan bahwa di tubuh korban tidak ditemukan luka luka akibat benda tajam maupun benda tumpul.

"Diduga kuat korban ini meninggal akibat sakit yang dideritanya. Karena dari penuturan keluarga, korban ini memiliki riwayat sakit lambung," pungkasnya. (Kukuh Kurniawan)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Lama Tidak Keluar Rumah, Perempuan asal Surabaya Ditemukan Sudah Meninggal

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini