Partai Pengusung
Berdasarkan penjelasan Plt Ketua DPD Demokrat Jatim, Renville Antonio, pihaknya telah bertemu dengan DPC Demokrat Surabaya.
Dalam pertemuan tersebut, Demokrat Surabaya telah mengerucutkan nama kepada Machfud Arifin.
"Terkait dengan Pilwali Surabaya, kami sudah rapat. Kami sudah mengerucut ke satu nama, Pak Machfud Arifin," kata Renville Antonio kepada Surya.co.id ketika dikonfirmasi di Surabaya, Selasa (21/1/2020).
Dengan adanya dukungan tersebut, Demokrat mengikuti sejumlah partai lain yang telah merekomendasikan mantan Ketua TKD Jatim tersebut.
Sebelum Demokrat, sejumlah partai lain telah mendeklarasikan dukungan. Di antaranya, PKB, Gerindra, hingga PAN.
Riwayat Jabatan Machfud Arifin selama di Kepolisian
01-01-1987: KASAT SERSE POLRES BELITUNG POLDA SUMSEL
03-09-1989: KASAT SERSE POLRES BANGKA POLDA SUMSEL
16-02-1991: KASAT SERSE POLRESTA BANDAR BANDAR LAMPUNG
16-08-1991: KAPOLSEKTA TANJUNG KARANG BARAT POLRESTA BANDAR LAMPUNG
29-11-1992: KSB BINMIN OPS BAG SERSE UM POLDA SUMBAGSEL
01-12-1994: KAPOLSEKTIF BATU POLWIL MALANG POLDA JATIM
01-03-1996: WAKASAT SERSE POLWIL TABES SURABAYA POLDA JATIM