TRIBUNNEWS.COM - Seorang penari rangda dilaporkan tewas tertusuk keris pada Kamis (4/2/2021), sekitar pukul 01.00 Wita.
Diketahui korban berinisial IGNEP dan masih berusia 16 tahun.
Sedangkan lokasi kejadian berada di sebuah rumah di Banjar Blong Gede, Pemecutan Kaja, Kota Denpasar.
Ditemui di Balai Banjar Blong Gede, Klian Dinas (Kepala Dusun) Blong Gede yakni I Made Rispong Arta Suda Negara menceritakan kronologi singkat peristiwa itu.
Didampingi Klian Adat Banjar Blong Gede yakni Made Jaya Atmaja, Made Rispong mengatakan korban saat itu mengikuti acara Napak Pertiwi dalam rangkaian Hari Pagerwesi.
Baca juga: Satu Keluarga di Tewas Satu Per Satu karena Tertular Corona Gegara Istri Tak jujur
Baca juga : Mayat Wanita Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan di Kebun, Tubuhnya Tertancap Bambu 60 CM
Korban yang saat itu menjadi penari rangde, tampak biasa mengikuti acara yang diikuti kurang lebih 30 orang tersebut.
"Di acara ritual napak pertiwi itu, diikuti kurang lebih 30 orang. Harinya pas upacara Pagerwesi, hari Kamis (kemarin) sekitar pukul 01.00 wita dini hari," ujar Made Rispong, Jumat (5/2/2021) sore.
Saat acara tersebut berlangsung, korban yang menggunakan pakaian Rangda tersebut diduga mengalami kerauhan atau kesurupan.
Acara berlanjut dengan menusukkan keris ke tubuh, hal itu disebut bagian dari ritual Napak Bumi.
Saat itu, pemuda 16 tahun yang menari rangda, ternyata terluka.
Sang penari rangda tersebut langsung terjatuh dan tersungkur diiringi suara gamelan.
"Gamelan riuh saat itu biasa, pas kena tusuk dianggap tidak apa-apa. Tapi korban kemudian tersungkur, pas ditolong oleh tukang gamel dan diperiksa ternyata sudah ada darahnya," tambahnya.
Saat itu juga, korban langsung dilarikan ke RSUD Wangaya, Denpasar untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut, nahas nyawa IGNEP tidak dapat tertolong.
"Menurut info kena tusuk pas di bagian jantung. Lebih lanjutnya saya kurang paham lagi, kabarnya meninggal dunia,"
"Lokasinya bukan di sanggar atau pura, tapi di rumah pribadi di Jalan Sutomo," tutur I Made Rispong Arta Suda Negara kepada Tribun Bali.
Baca juga : Mayat Wanita Ditemukan dalam Kondisi Mengenaskan di Kebun, Tubuhnya Tertancap Bambu 60 CM
Baca juga: Niatnya Bercanda Pura-pura Tenggelam, Remaja 15 Tahun Beneran Tenggelam, Terseret Arus hingga Tewas
Dari kejadian ini Made Rispong mengatakan kasusnya sudah ditangani Polresta Denpasar dan pihak kepolisian sudah melakukan pemeriksaan oleh sejumlah saksi termasuk penyelenggara.
Sementara itu, Kasubbag Humas Polresta Denpasar, Iptu I Ketut Sukadi dikonfirmasi terpisah melalui sambungan telepon membenarkan informasi tersebut.
Namun ia belum mengetahui lebih lanjut kronologi dari kejadian acara yang mengakibatkan korban jiwa itu.
"Infonya sudah ditangani. Tapi saya belum terima laporan dari Unit Reskrim. Jika sudah nanti saya kabari,"
"Saat ini saya juga belum bisa kasih keterangan lebih lanjut karena belum ada kabar dari Kasat atau dari unit Reskrim," ujar Iptu I Ketut Sukadi, Jumat 5 Februari 2021 sore.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Tertusuk Keris, Sang Penari Rangda Berusia 16 Tahun Tewas di Denpasar Bali
(Tribun-bali.com/Firizqi Irwan)