TRIBUNNEWS.COM - Viral di media sosial cerita seorang pemuda yang menceritakan perjuangannya dalam mendirikan usaha pasca-mengalami Putus Hubungan Kerja (PHK).
Video itu diunggah oleh pemilik akun TikTok @ekkyoktavianus.
Terlihat pada video, sang pengunggah menceritakan perjuangannya dalam membuat usaha yang menjajakan beragam produk mi instan.
Baca juga: Viral Kisah Wanita Nikah dengan Teman Sendiri, Ungkap Momen Pasca Menikah
Baca juga: VIRAL Badut Penjual Balon Pasang Tarif Seikhlasnya, Netizen Dibuat Haru hingga Ramai Berdonasi
Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, pengunggah bernama Eky Oktavianus Sinulingga tersebut membenarkan dirinya membuka usaha gerobak mi.
"Iya khusus mi instan, nama usahanya Gerobak Mie by Ekky," ujarnya, Kamis (4/3/2021).
Seperti diketahui, Eky di-PHK oleh tempat ia bekerja sebelumnya.
Ia menyebut, dirinya di-PHK akibat wabah pandemi yang mulai menimpa Indonesia pada awal 2020.
Hingga akhirnya dia memutuskan untuk mendirikan usaha.
"Di-PHK akibat pandemi, terus kepikiran ini pandemi nggak bakalan sebentar selesainya, ya udah banting setir lah nyoba buka usaha," katanya.
Lebih lanjut, pemilik akun Instagram @ekkyoktavianus ini menceritakan mengenai alasan dirinya mendirikan usaha yang khusus menjajakan mi instan tersebut.
Ekky menuturkan, ia mendirikan usaha itu karena terinspirasi dari unggahan seseorang di media sosial Instagram.
Ia juga menambahkan, karena dirinya merupakan penggemar mi, maka ia tercetus untuk membuat usaha tersebut.
Atas tekadnya tersebut, ia lalu mendirikan usaha itu pada 19 Juni 2020.
Dirinya pun menjual mi dengan inovasi yang berbeda, yaitu menjajakannya di atas gerobak.