"Roda truk yang belakang mengenai si korban dan akhirnya berdampak pada tulang ekor dan paha. Lalu ada pendarahan juga namun korban tegeletak namun masih hidup," ucap Kapolres kelahiran Solok, Sumatera Barat ini.
Baca juga: KRONOLOGI Lengkap Pembunuhan Cewek Pemandu Lagu di Malang, 2 Pria Jadi Tersangka, Ini Peran Keduanya
Tak lama kemudian, Wahyudi menghubungi rekannya bernama Dalbo.
Wahyudi meminta Dalbo, untuk memastikan kondisi Ayu yang terjatuh tersebut.
Dalbo yang sedang mabuk kemudian menuruti permintaan Wahyudi.
Dalbo diketahui bekerja sebagai tukang parkir di tempat karaoke favorit Wahyudi itu.
Dalbo kemudian menyeret tubuh Ayu yang sedang sekarat ke pinggir sebuah bangunan warung yang telah tutup.
Warung tersebut tak jauh dari tempat karaoke ia bekerja.
Terpengaruh alkohol dan tak kuat menahan nafsu, Dalbo kemudian tega melakukan perbuatan asusila terhadap Ayu yang dalam kondisi sekarat.
"Korban yang tak berdaya kemudian disetubuhi," tutur Hendri.
Usai birahinya terlampiaskan, Dalbo kemudian meninggalkan Ayu di semak-semak tempat ia menyetubuhi gadis belia itu.
Ayu yang lemas dan tak berdaya kemudian akhirnya tewas.
"Ditemukan ada tanda-tanda kekerasan berupa punggung sampai paha biru lalu tulang ekor dalam keadaan retak," kata Hendri.
Kisah Asmara di Balik Kematian Ayu
Wahyudi mengungkap soal hubungannya dengan Ayu.