TRIBUNNEWS.COM - Seorang sopir angkot ditemukan tewas di bangku penumpang.
Sebelum tewas, korban sempat minta minum kepada pedagang angkringan.
Korban bernama Anwari (49) warga Paripurno, Salaman, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Korban ditemukan tewas di dalam angkutan trayek Johar-Banyumanik, Kamis (29/4/2021) sekira pukul 10.00 WIB.
Anwari ditemukan dengan posisi tengkurap di bagian bangku penumpang.
Ketika kejadian angkutan tersebut masih terparkir di depan kawasan ruko Peterongan, Jalan MT Haryono, Wonodri, Semarang Selatan, Kota Semarang.
Baca juga: Pria 25 Tahun Ditemukan Tewas Mengenaskan, Leher Ditebas Sajam, Pelakunya Ternyata Tetangga Korban
"Korban sempat minta air minum ke saya pagi tadi pukul 08.00 setelah itu kembali masuk ke mobil angkutannya," terang pedagang angkringan Sutiah (59).
Saksi lain, Yoab (39) mengatakan, angkutan umum yang dikendarai korban terparkir dari pagi hingga pukul 09.40.
Dia merasa curiga lantaran angkutan ngetem terlalu lama.
"Saya cek korban tak bergerak dipanggil tak merespon posisi tubuh tengkurap," jelasnya.
Teman korban, Supratman,menjelaskan, korban baru setahun menjadi sopir angkutan umum trayek Banyumanik-Johar.
Meski tak mengenal secara dekat dia mengaku cukup kenal dengan korban.
"Ya kami satu trayek. Jadi sempat kenal," terangnya.
Baca juga: Paket Sate Misterius yang Tewaskan Bocah SD Positif Mengandung Racun Jenis C, Ini Kata Polisi
Kapolsek Tembalang Kompol Untung Kistopo menjelaskan, mayat ditemukan dalam posisi tengkurap.