Identitasnya baru terungkap setelah polisi memeriksa sidik jari.
“Sebelumnya dia berdomisili di Kabupaten Malang," terang Iptu Tri Sakti Saiful Hidayat, Kasubag Humas Polres Tulungagung.
Lalu keluarga membawa jenazah Sait ke Kabupaten Malang.
Baca juga: Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Pintu Air Manggarai, Tubuhnya Sudah Membengkak
Menurut teman korban bernama Sugeng, Sait sempat memasarkan bahan kue ke Malang.
Sait juga sempat mengajak Sugeng mengunjungi Pantai Prigi di Kabupaten Trenggalek dua kali.
"Dia mengunjungi rekannya yang menjual bakso di Di Pantai Prigi," terang Sugeng.
Sait juga pernah menjadi pedagang bakso di Madura.
Menurut Sugeng, sejumlah barang milik Sait tidak ditemukan, yaitu motor Honda Grand, telepon genggam, dan dompet.
Sebelumnya jenazah Sait ditemukan di semak-semak JLS Pantai Gemah Desa Keboireng, Kecamatan Besuki pada Selasa (27/4/2021).
(SuryaMalang.com/David Yohanes)
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Identitas Mayat Pria yang Ditemukan di Semak JLS Pantai Gemah, Tulungagung, Diduga Korban Pembunuhan