TRIBUNNEWS.COM - Cerita seorang Dosen Jurusan Komunikasi di Sekolah Vokasi Institut Pertanian Bogor (IPB) bernama Abung Supamawijaya, viral di media sosial.
Dosen Abung menjadi viral lantaran membawa anaknya yang baru berusia beberapa bulan ikut mengajar daring.
Alhasil, mahasiswa yang berada dalam kelas tersebut pun ikut terhibur dan menjadi senang.
Satu di antara mahasiswa yang mengaku senang kala sang Dosen membawa anaknya saat mengajar adalah Safira Safinatunnajah.
Baca juga: VIRAL Kisah Dosen Bawa Anaknya saat Mengajar Daring, Mahasiswa jadi Senang dan Semangat Kuliah
Perempuan yang akrab disapa Saplas ini menuturkan, kelasnya menjadi lebih menyenangkan karena kehadiran anak sang dosen tersebut.
Terlebih, kala dosennya itu membuat lelucon tentang anaknya.
"Tanggapan kita senang banget karena ada hiburan di tengah-tengah perkuliahan yang membuat bosen apalagi (kuliah) online."
"Jadi ada bahan hiburan soalnya beliau suka ngelawak dan menjadikan anaknya bahan lawakan," kata perempuan berusia 20 tahun ini, saat dihubungi Tribunnews.com, Selasa (22/6/2021).
Karena sering membuat lelucon, Saplas menuturkan, Dosen Abung dikenal sebagai dosen idola di kampusnya.
Bahkan, Saplas menceritakan, banyak mahasiswa dan mahasiswi yang selalu ingin diajar oleh beliau.
"Semua mahasiswa/i, pasti selalu kepengen diajarin sama beliau, dikarenakan beliau humble, asik, bisa di ajak bercanda."
Baca juga: VIRAL Pengantin Tak Menerima Amplop Tamu Undangan, Memilih untuk Bagi-bagi Amplop ke Anak Yatim
"Tidak membuat mahasiswa/i merasa takut atau bagaimana, malah enjoy banget setiap diajar beliau," ungkap Saplas yang tinggal di Karawaci, Tangerang, Banten ini.
Saplas yang mengunggah aksi sang dosen membawa anaknya saat mengajar pun bercerita, dosennya memang kerap membawa anaknya saat mengajar.
Namun, dalam kelasnya, Dosen Abung baru pertama kali membawanya.