Kunjungan itu bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan Vino sembari menyerahkan bantuan sosial.
Menurut Ritawati, sejauh ini, kondisi Vino dalam keadaan baik dan sehat hanya saja masih terpapar Covid-19.
"Memang hasil swab positif Covid-19, tetapi termasuk kategori orang tanpa gejala (OTG)," katanya.
Ia menambahkan, Dinas Kesehatan melalaui Puskesmas Tering akan terus mendampingi Vino.
Baca juga: Tiga Warga Kota Kupang Terpapar Covid-19 Varian Delta, Ada Lansia dan Anak Berusia 12 Tahun
Tetangga temani Vino, tidur di depan pintu beratap tenda
Saat ini, Vino diurus oleh pamannya, Margono dan tetangga terdekat.
"Di sebelahnya itu ada paman Vino, Mas Margono."
"Mas Margono ini yang antarkan makanan, disimpan depan pintu, baru dia ambil sendiri," kata Mistari, tetangga Vino, Kamis (22/7/2021).
Ketika malam hari, Vino juga ditemani tetangga, rekan penjual sang ayah, tidur di depan pintu beratapkan tenda.
Sementara Vino tidur beralasan bentangan ambal dan kasur di ruang tengah depan televisi.
Margono mengatakan, saat kematian ayah ibunya, Vino tidak ikut menyaksikan penguburan karena sedang menjalani isolasi.
"Kami sampaikan ke dia, ayah dan ibunya sudah meninggal. Respons dia menangis. Kata dia, kok bisa meninggal, ayah dan ibu kan masih muda," ujar Margono menirukan perkataan Vino.
"Tapi setelah itu terhibur lagi, banyak keluarga, saudara beri dia makanan, di rumah ramai banyak yang nemani," katanya.
(Tribunnews.com/Nanda Lusiana, TribunKaltim.co/Zainul, Kompas.com/Zakarias Demon Daton)