News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sumbangan Rp 2 Triliun

Tegaskan Tak Menangkap Anak Akidi Tio, Polda Sumsel: Heriyanti Kita Undang Untuk Beri Klarifikasi

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Heriyanti putri bungsu Akidi Tio. Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Supriyadi dengan tegas menyatakan bahwa pihaknya tidak menangkap Heriyanti, anak dari mendiang Akidi Tio.

TRIBUNNEWS.COM - Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Supriyadi dengan tegas menyatakan bahwa pihaknya tidak menangkap Heriyanti, anak dari mendiang Akidi Tio.

Kedatangan Heriyanti ke Polda Sumsel disebut untuk memberikan klarifikasi.

Terkait penyerahan dana sebesar Rp 2 triliun melalui billyet giro.

"Heriyanti kita undang ke Polda, bukan kita tangkap. Perlu digaris bawahi, kita tidak menangkap Ibu Heriyanti, tapi kita undang datang ke Polda untuk memberikan klarifikasi."

"Terkait dengan rencana penyaluran dana Rp 2 triliun melalui billyet giro," kata Supriyadi dalam tayangan video di kanal YouTube Kompas TV, Selasa (3/8/2021).

Baca juga: Soal Donasi Rp 2 Triliun dari Akidi Tio, Gubernur Sumsel: Tindak Tegas Siapapun yang Buat Kegaduhan

Lebih lanjut Supriyadi mengatakan, hingga kini Heriyanti masih menjalani pemeriksaan.

Supriyadi pun berharap, pemeriksaan tidak mengalami kendala sehingga bisa selesai dalam waktu dekat.

"Sampai saat ini masih dalam pemeriksaan, terkait rencana penyerahan bantuan dana sebanyak Rp 2 triliun tersebut."

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat, kalau memang tidak ada kendala bisa terselesaikan pemeriksaannya," imbuh Supriyadi.

Baca juga: Keluarganya Dituding Buat Gaduh, Menantu Akidi Tio: Yang Penting Realitanya, Tunggu Saja

Perlu diketahui Heriyanti diperiksa sebagai saksi di Mapolda Sumatera Selatan.

Hal tersebut dikarenakan uang sumbangan sebesar Rp 2 triliun itu dijanjikan cair melalui billyet giro pada Senin (2/8/2021) siang kemarin.

Namun nyatanya hingga melewati tenggat waktunya, uang tersebut masih belum bisa diterima.

Selain Heriyanti, Polda Sumsel juga memeriksa dokter keluarga pengusaha Akidi Tio yakni Hardi Darmawan.

Polisi belum bisa memastikan terkait dugaan penipuan dan akan dilakukan pemanggilan untuk saksi lainnya.

Baca juga: Misteri Keberadaan Donasi Rp 2 Triliun Akidi Tio, Suami Heriyanti Sebut Uang Ada di Bank Luar Negeri

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini