Laporan Kontributor Tribunjabar.id Sukabumi, Dian Herdiansyah
TRIBUNNEWS.COM, SUKABUMI - Balita berusia tercebur ke dalam sumur 1,5 meter.
Korban balita laki-laki berinisial MFA berusia 2,5 tahun warga Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Selasa (10/8/2021).
MFA tercebur dalam sumur tidak jauh dari rumahnya sekitar pukul 14.00 WIB.
Dia ditemukan telah meninggal dunia.
Baca juga: Wanita yang Memiliki Riwayat Gangguan Jiwa di Jepara Ditemukan dalam Sumur Sedalam 30 Meter
Kapolsek Cibeureum Polres Sukabumi Kota, AKP Sugiatmo, mengatakan, orang tuanya awalnya mencari MFA ke dalam rumah namun tak ditemukan.
Setelah itu, pencarian dilakukan di tempat-tempat yang tak jauh dari rumah.
"Ke kebun yang ada di sekitar juga tidak ada.
Setelah itu orang tua korban melihat korban sudah berada di dalam sumur.
Lalu diangkat dan diperiksa, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia," ucapnya.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Imran Wardhani, mengatakan, MFA merupakan anak pasangan H (25 tahun) dan D (24 tahun).
Pihaknya, kata Imran, bersama unsur terkait kemudian melakukan penanganan di lokasi dengan cara menutup sumur dengan rapat agar tidak ada korban lagi.
"Kami juga mengimbau kepada warga agar selalu waspada. Dikhawatirkan adanya kejadian yang sama," ucapnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Balita di Kota Sukabumi Meninggal Dunia karena Tercebur Sumur 1,5 Meter di Sekitar Rumahnya