News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Heboh Video WNA Berseragam Mirip Militer Cina di Aceh, Tanggapan Warga hingga Kepala Imigrasi

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

WNA di PLTU 3-4 Nagan Raya memakai seragam mirip militer Cina, Minggu (17/4/2022)

Kepala Imigrasi Meulaboh bersama Kodim Nagan Raya selaku yang pengamanan di PLTU 3-4 sudah mengingatkan rekanan untuk disampaikan ke pekerja WNA untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut. 

"Untuk keberadaan WNA itu di kompleks PLTU mereka legal," kata Azhar. 

Dekati 200 Orang

Kepala Imigrasi Meulaboh, Azhar mengakui bahwa jumlah WNA asal Cina dan Tiongkok yang bekerja membangun PLTU 3-4 Nagan Raya mendekati 200 orang. 

"Mereka semua memiliki izin kerja dan keberadaan di Indonesia," katanya.

Azhar mengakui bahwa WNA yang berada di PLTU 3-4 mereka pekerja lama yang datang sekitar tahun 2020 lalu. 

"Tidak ada yang baru. Termasuk yang heboh di video viral itu pekerja lama sebagai pekerja," kata Azhar.

Baca juga: China Tolak Seruan AS yang Minta Beijing Bujuk Rusia untuk Akhiri Perang Ukraina

Sementara itu, informasi diperoleh Serambinews.com, Senin, PLTU 3-4 Nagan Raya merupakan pembangkit listrik milik swasta yang berkapasitas 2x220 MW (mega watt).

PLTU 3-4 dibangun berdekatan dengan PLTU 1-2 yang kapasitas 2x100 MW milik PLN.

PLTU 1-2 sudah lama operasional menyuplai arus ke jaringan Sumatera.

PLTU 3-4 ditargetkan rampung dan operasional tahun 2024. Saat ini terus dipacu pembangunan yang pekerja dari WNA dan Aceh. 

PLTU 3-4 berbahan bakar batubara yang arus akan dibeli PLN untuk selanjutnya disuplai ke pelanggan. (*)

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Heboh WNA Pakai Seragam Mirip Militer Cina di PLTU 3-4 Nagan Raya, Begini Tanggapan Kepala Imigrasi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini