News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Detik-detik Tukang Parkir di Solo Tewas Tenggelam di Sumur, Tetangga Sempat Coba Beri Bantuan

Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi. Warga di Kampung Mayora RT 2/13, Kelurahan Danukusuman, Kecamatan Serengan, Solo dihebohkan dengan warganya yang tercebur ke dalam sumur sedalam 10 meter, Rabu (18/5/2022). Korban diketahui bernama Hari Purnomo, yang diketahui berprofesi srabutan sebagai tukang parkir dan pengamen.

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Raka Herlambang, warga Kampung Mayora RT 2/13, Kelurahan Danukusuman, Kecamatan Serengan, Solo mengalami detik-detik menegangkan.

Momen itu saat dia berusaha menyelamatkan tetangganya, Heri Purnomo (38) yang terjatuh ke dalam sumur sedalam 10 meter pada Rabu (18/5/2022).

"Saya taunya, pas ada tetangga teriak-teriak. Lalu saya lari ke arah sumur," katanya.

Sesampainya di sumur, dia melihat korban berteriak minta tolong dari dalam sumur.

Tubuh korban sempat mengambang dan tenggelam.

Baca juga: Ayah Tiri di Tulungagung Rudapaksa Anaknya yang Masih 12 Tahun, Aksi Bejat Terjadi Sejak 2019 

Baca juga: Diadang Warga saat Bawa Istri yang Pendarahan ke RS, Polisi di Surabaya Keluarkan Tembakan

Dibantu warga lain, Raka memberanikan diri masuk ke dalam sumur untuk menyelamatkan korban.

"Saya masuk ke sumur sambil pegangan tali buat menimba air. Tapi korban tenggelam semakin dalam, tidak bisa saya raih," ujarnya.

Saat bergelantungan dengan tali untuk menimba air sumur, tali tersebut justru terputus.

Besi yang digunakan untuk mengikat tali tak kuat menahan beban tubuh Raka, hingga besi itu jatuh dan mengenai pelipisnya.

"Saya bisa naik lagi dibantu warga, dengan menggunakan tangga sepanjang 3 meter," ujarnya.

Setelah Raka berhasil naik dari dalam sumur, dia pun dilarikan ke rumah sakit.

Warga pun menghubungi petugas pemadam kebakaran, yang kemudian dilakukan proses evakuasi tubuh korban.

Baca juga: Teror Busur di Kendari: Kapolresta Dihujat, Razia Besar-besaran, 6 Pelaku Pembusuran Ditangkap

Baca juga: Menyeberangi Sungai Pakai Mobil, 7 Pekerja Tambang di Kendari Terseret Arus, 1 Orang Hilang

Terpisah, Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto mengatakan, pihaknya memberangkatkan 1 tim rescue untuk melakukan operasi SAR disertai alut vertikalm

Upaya pertolongan dengan metode lowering 1 rescuer turun dengan tali disertai alat bantu pernafasan setelah sampai didasar sumur rescuer mengikat tubuh korban selanjutnya ditarik keatas dengan sistem lifting

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini