News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SOSOK Kombes Hendri Fiuser yang Meninggal:Peraih Adhi Makayasa, Pernah Jadi Asisten Stafsus Presiden

Penulis: Sri Juliati
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mendiang Komisaris Besar Polisi Hendri Fiuser ketika menjabat sebagai Kapolresta Bogor Kota. Kombes Hendri Fiuser meninggal dunia pada Kamis (23/6/2022). Inilah sosok peraih Adhi Makayasa yang pernah menjadi asisten khusus Presiden RI.

TRIBUNNEWS.COM - Sosok Kombes Hendri Fiuser, perwira polisi yang bertugas di Polda Bali, meninggal dunia pada Kamis (23/6/2022) hari ini.

Perwira polisi yang menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Bali itu meninggal pada usia 47 tahun.

Sebelumnya, peraih penghargaan Adhi Makayasa tersebut dirawat di RSUP Sanglah, Denpasar, Bali.

Dikutip dari TribunnewsBogor.com, Kombes Pol Hendri Fiuser dikabarkan meninggal dunia karena sakit jantung.

Baca Selanjutnya: Kabar duka direskrimsus polda bali meninggal dunia sebelumnya dirawat di poli jantung sanglah

Sosok Kombes Hendri Fiuser

Mendiang Kombes Hendri Fiuser lahir di Teluk Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau pada 27 Juni 1974.

Hendri Fiuser adalah lulusan terbaik Akpol 1997 sehingga mendapat penghargaan Adhi Makayasa.

Hendri Fiuser yang berpengalaman dalam bidang reserse juga merupakan lulusan terbaik Sesko TNI Angkatan XLVIII tahun 2021.

Mengutip dari TribunnewsBogorWiki.com, Hendri Fiuser mengawali karier sebagai sebagai Pamapta Polres Jakarta Barat Polda Metro Jaya pada 1998.

Semasa hidupnya, Hendri Fiuser juga pernah bertugas sebagai asisten khusus Presiden RI pada 2018.

Selepas menjabat asisten khusus Presiden RI, Hendri Fiuser ditugaskan menjadi Kapolresta Bogor pada 2018-2020.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Hendri Fiuser saat ditemui wartawan di Mako Polresta Bogor Kota, Minggu (29/11/2020). Selama menjadi Kapolresta Bogor, Hendri Fiuser turut terlibat dalam penyelidikan beberapa kasus. (TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy)

Baca Selanjutnya: Karier kombes hendri fiuser di polresta bogor kota pernah tangani kasus noven hingga habib rizieq

Selama menjadi Kapolresta Bogor, Hendri Fiuser turut terlibat dalam penyelidikan beberapa kasus.

Penyelidikan yang paling menyita perhatian adalah penyidikan kasus pembunuhan siswi SMK Andrina Yubelia Noven Cahaya (18).

Hendri Fiuser pun turut melakukan penyelidikan saat Rizieq Shihab dalam perawatan di RS Ummi, Kota Bogor.

Dalam penyelidikan ini, mantan imam besar FPI itu diduga menyalahi aturan protokol kesehatan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan, dan Pasal 216 KUHP.

Hendri Fiuser lengser tepat setelah dua tahun masa kepemimpinannya menjadi orang nomor satu di kepolisian Bogor Kota.

Ia kemudian digantikan oleh Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro sampai saat ini.

Setelah menjadi Kapolresta Bogor, Hendri Fiuser menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya bidang Pidum Bareskrim Polri pada 2020-2021.

Dalam bidang pendidikan, Hendri Fiuser pernah kuliah di Universitas Gadjah Mada (UGM).

Ia juga pernah meraih penghargaan menjadi anggota NA-FBI ke-26 di Polri.

Baca Selanjutnya: Meninggal di bali mantan kapolresta bogor kota kombes pol henderi fiuser akan dimakaman di bogor

Berikut pengalaman di luar negeri serta riwayat jabatan Hendri Fiuser:

Pengalaman di Luar Negeri:

- Computer Forensic Course, AFP

- Avitation Air Port Security Course di Amsterdam Belanda (2007)

- FBI Nasional Academy sec. 239 tahun 2009 di Quantico - Virginia - USA

- Annual meeting FBI NA Asia-Pasific di Manila (2011)

- Leadership in counter terorism in Asia Pacific Region, FBI NA Conference di India (2018)

Riwayat Jabatan:

- Pamapta Polres Jakarta Barat Polda Metro Jaya (1998—1999)

- Kanit Jatanras Jakarta Barat Polda Metro Jaya (1999—2001)

- Kapolsek Cibitung Polres Bekasi (2001—2003)

- Pama PTIK (Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian) (2003—2004)

- Kasat Reskrim KPPP Tanjung Perak Polda Jawa Timur (2004—2006)

- Kapolsek Wonokromo (2006)

- Kasat Reskrim Polres Surabaya Timur (Polrestabes) (2006—2008)

- Kanit V Dit Reskrim Polda Jawa Timur (2008—2010)

- Kasi Gakum Ditpolair Polda Jawa Timur (2010—2012)

- Pasis Sespimmen (2012)

- Kasubdit Kerma Ditbinmas Polda Papua (2012—2013)

- Korspripim Polda Papua (2013—2014)

- Kasubdit II/Hardabangtah Ditreskrimum Polda Jawa Timur (2014—2015)

- Kapolres Bojonegoro Polda Jawa Timur (2015—2016)

- Kasubbagstrabang Bagjakum Rojakstra Srena Polri (2016)

- Pembantu Asisten Staf Khusus Presiden RI (2016—2017)

- Widyaiswara Muda Sespimmen Sespim Lemdiklat Polri (2017—2018)

- Asisten Staf Khusus Presiden RI (2018)

- Kapolresta Bogor (2018—2020)

- Analis Kebijakan Madya bidang Pidum Bareskrim Polri (2020—2021)

- Dirreskrimsus Polda Bali (2021—2022)

Dimakamkan di Bogor

Kapolresta Bogor Kota Kombes Hendri Fiuser (Wartakotalive.com/Hironimus Rama)

Masih dari TribunnewsBogor.com, Hendri Fiuser meninggalkan seorang istri dan tiga anak.

Kasubsie Penmas Polresta Bogor Kota, Iptu Rachmat Gumilar mengatakan, jenazah Kombes Hendri Fiuser akan diterbangkan dari Bali sore hari.

"Info jenazah berangkat dari Bali menggunakan pesawat Garuda jam 15.00 WIB ke Cipete Jakarta untuk disemayamkan," tambahnya.

Setelah disemayamkan, rencananya, jenazah Hendri Fiuser akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kayu Manis, Tanah Sareal, Kota Bogor.

"Dilanjut ke TPU Kayu Manis. Info dari keluarga, jenazah akan di makamkan besok pagi di TPU Kayu Manis Tanah Sareal," ujarnya.

(Tribunnews.com/Sri Juliati) (TribunnewsBogor.com/Rahmat Hidayat) (Tribun-Bali.com/Ni Luh Putu Wahyuni Sari)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini