Laporan Wartawan Tribun Jatim Izi Hartono
TRIBUNNEWS.COM, SITUBONDO - Holili (40), nelayan di Situbondo, Jawa Timur itu tewas mengenaskan setelah lehernya tertusuk moncong ikan marlin hasil tangkapannya, Selasa (4/10/2022).
Informasi yang dihimpun, awalnya sekitar 03.00 WIB, korban Halili bersama teman pak Titin berangkat melaut dengan menggunakan perahu menuju perairan Mimbo.
Setibanya di spot mancing, kedua nelayan ini melepas pancingnya ke dasar laut.
Setelah lama menunggu, tiba-tiba pancing korban Halili disambar ikan marlin berukuran cukup besar.
Hampir setengah jam mempertahankan, ikan marlin yang terjerat dipancing lemas.
Baca juga: Pemerintah akan Berikan BLT untuk Ojol, Nelayan hingga UMKM, Ini Besarannya
Korban Halili berusaha menarik ikannya dari dasar laut ke atas.
"Melihat ikannya muncul dipermukaan laut, korban sempat diperingati temanya agar tidak melihat ke air karena berbahaya," ujar Kapolsek Jangkar, AKP Budiarto kepada Tribun Jatim Network.
Meski telah diperingati, namun korban Halili tidak mengubris.
Ia tetap menarik ikan sembari melihat ke air dan ikan marlin menyerang dan moncongnya yang tajam sehingga menusuk leher korban hingga tembus.
"Korban langsung meninggal seketika di atas perahunya." katanya
Melihat kondisi korbam tak bernyawa, selanjutnya temannya membawa korban bersama ikan marlin hasil tangkapanya ke pelabuhan Jangkar.
"Keluarga korban tidak menuntut dan jenazah sudah dimakamkan," pungkasnya.
Fakta-Fakta Ikan Marlin
Ikan marlin atau ikan sori merupakan ikan dari keluarga Istiophoridae yang memiliki sekitar 10 spesies.
Ikan ini memiliki tubuh yang memanjang, moncong yang seperti tombak, dan sirip di punggung yang panjang kaku.
Ikan marlin adalah perenang cepat yang dapat mecapai kecepatan sekitar 80 km/jam (50 mph).
Spesies ikan marlin lainnya seperti Blue Marlin (Makaira Nigricans), mereka dapat memiliki panjang mencapai 5m (16,4 kaki) dan berat 818 kg (1,803 lb).
Sedangkan spesies Black Marlin (Istiompax Indica) juga dapat mencapai lebih dari 5m (16,4 kaki) panjangnya dan 670 kg (1.480 lb) beratnya.
Berikut Tribunnews sajikan beberapa fakta menarik dari ikan marlin atau sori, dikutip dari laman Softschools dan Onekindplanet.org, Selasa (21/1/2020).
1. Ada sekitar 10 spesies Marlin dan mereka sering disebut dengan ikan pedang.
2. Marlin memiliki tubuh memanjang, ekor panjang, sirip punggung jelas dan tajam, rahang atas berbentuk tombak.
3. Marlin menggunakan rahangnya yang berbentuk tombak untuk menangkap makanan.
Mereka memakan krustasea, ikan (mackerel, tuna), lumba-lumba dan cumi-cumi.
4. Betina, yang secara signifikan lebih besar dari jantan, dapat mencapai panjang 14 kaki dan berat lebih dari 2.000 pound.
Ukuran rata-rata cenderung berada di kisaran 11 kaki dan 200 hingga 400 pound.
5. Marlin dapat ditemukan di Samudra Atlantik, Pasifik dan India.
6. Marlin disebut ikan air biru, menghabiskan sebagian besar hidup mereka jauh di laut.
Mereka suka bermigrasi, dan akan mengikuti arus lautan hangat selama ratusan bahkan ribuan mil.
7. Blue Marlin rentan terhadap penangkapan ikan berlebih dan terancam mengalami kepunahan.
8. Blue Marlin akan mengandalkan penglihatan matanya untuk menemukan makanan dan mereka berburu saat siang hari.
9. Blue Marlin memiliki 24 vertebra yang memungkinkan pergerakan cepat mencapai kecepatan 60 mil per jam.
10. Marlin merupakan makhluk soliter, mereka berenang berpasangan. Sangat jarang, mereka berkumpul dalam kelompok yang lebih besar.
11. Blue Marlin juga merupakan hewan yang sangat aktif dan kuat, mereka suka melompat keluar dari air.
12. Musim kawin Marlin terjadi pada akhir musim panas atau awal musim gugur.
13. Betina mampu bertelur 4 kali per musim kawin tunggal, melepaskan hingga 7 juta telur. Hanya sebagian kecil dari telur yang dilepaskan (kurang dari 1 persen) yang akan bertahan hidup, karena sebagian besar telur akan dimakan oleh makhluk laut lainnya.
14. Umur rata-rata Marlin betina adalah 27 tahun di alam liar sedangkan Marlin jantan akan hidup jauh lebih pendek, sekitar 18 tahunan. (Tribunnews.com/Lanny Latifah)
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Nasib Tragis Nelayan di Situbondo, Tewas Seketika usai Leher Ditembus Moncong Ikan Marlin