"Saya hanya mohon, abi mohon mohon lihatlah ibu saya. Beri kesempatan saya lagi. Jangan sampai saya menyesali kedua kalinya, saat pada saya kehilangan almarhum bapak saya," tambahnya.
Oleh karena itu, Ferry Irawan masih yakin dan optimis bahwa sang istri kembali membuka pintu maaf terhadapnya.
Baca juga: Sempat Bertemu Ferry Irawan, Athalla Naufal: Dia Peluk Saya Sampai Akhirnya Berlutut
Ferry berharap kembali dapat melanjutkan bahtera rumah tangga bersama-sama, hingga akhir hayat nanti.
"Saya tahu, di lubuk hati Venna yang terdalam, Venna orang baik. Apapun itu abi selalu mencintai dan menyayangi Venna. Mungkin surat ini akan dibawa Pak Jeffry supaya Venna terima," pungkasnya.
Penulis: Luhur Pambudi
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Permintaan Maaf Ferry Irawan ke Venna Melinda seusai Pakai Baju Tahanan: Lihatlah Ibu Saya