Selain itu, juga bisa mengubungi melalui Aplikasi Sistem Informasi Kerusakan Jalan (SIRKEL) Plus oleh Dinas PU Bina Marga Lamongan atau Lapor Pak YES, dan via WhatsApp 082142565600.
"Ketika ada jalan rusak, masyarakat bisa melapor, kita ada sarana aplikasi Sirkel Plus, ada aduan whatsApp. Ada keluhan yang kita tampung."
"Ada layanan ketika ada laporan, segera kita tindaklanjuti," jelas Sujarwo.
Sujarwo menjelaskan, memang ada beberapa prioritas terhadap jalan rusak di Lamongan.
Menurutnya, ada beberapa titik jalan rusak yang tengah dilakukan perbaikan.
Diketahui, beberapa foto seorang pria yang menambal sendiri jalan di Lamongan, Jatim, viral di media sosial.
Pria yang mengenakan baju abu-abu dan celana cokelat ini tampak berada di jalan.
Ia memakai topi, sambil memegang alat seadanya, seperti palu.
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS)
Simak Berita Viral lainnya