News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Resmikan Gedung PYCH Jayapura, Jokowi Minta Bangun Lagi di NTT, Papua Barat, Maluku, dan Aceh

Penulis: muhammad abdillahawang
Editor: Suci BangunDS
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Bandar Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua dalam rangka kunjungan kerja sekitar pukul 19.45 WIT, pada Senin, (20/3/2023). Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung PYCH di Jayapura dan meminta untuk membangun tempat serupa di beberapa wilayah Indonesia .

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Kota Jayapura, Papua, Selasa (21/3/2023).

Dalam peresmian, Presiden Jokowi mengatakan, dirinya bangga dapat mengabulkan permintaan 23 anak muda Papua yang pernah diundang di Istana untuk memiliki ruang guna meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Pagi ini saya betul-betul merasa sangat bangga karena permintaan 23 anak-anak muda Papua yang saya undang ke Istana utuk memiliki sebuah ruang untuk pemberdayaan, peningkatan kualitas SDM," ujar Presiden Jokowi, dikutip dari YouTube Tribunnews, Selasa (21/3/2023).

"Hari ini bisa kita lihat bersama di Papua Youth Creative Hub di Jayapura," tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi mengatakan, tempat tersebut merupakan yang pertama di Indonesia.

Lebih lanjut, Jokowi juga memerintahkan untuk membangun tempat serupa di Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua Barat, Maluku, dan Aceh pada tahun ini.

"Saya minta agar juga dibangun di NTT, Papua Barat, kemudian di Maluku, dan Aceh," terang Jokowi.

"Mulai tahun ini, sehingga selesainya tahun depan," jelasnya.

Baca juga: Presiden Jokowi Akan Resmikan Gedung PYCH hingga Tinjau Food Estate di Papua

Dalam kesempatan tersebut,  Jokowi juga menjelaskan terkait bonus demografi pada 2035, yang memerlukan wadah, kesempatan, dan peluang kerja.

Jokowi mengaku senang peluang yang bergerak di bidang musik, fashion, teknologi, dan peternakan yang diisi oleh anak-anak muda.

Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH) di Kota Jayapura pada Selasa pagi.

Peresmian itu ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Presiden Jokowi bersama Kepala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Kepala Staff Kepresidenan Moeldoko, Plh Gubernur papua Muhammad Ridwan Rumasukin.

Dikutip dari Tribun-Papua.com, bangunan yang telah diresmikan orang nomor satu di Indonesia tersebut dibangun di atas lahan seluas 15.000 meter persegi, dengan luas bangunan 3.520 meter persegi, dan bangunan penunjang seluas 1.812 meter persegi.

Gedung PYCH itu berjarak 11 km dari pusat kota Jayapura.

Gedung PYCH atau Papua Youth Creative Hub atau wadah kreatifitas anak muda Papua. (Kementerian PUPR)

Baca juga: PYCH Store Wadahi Produk UMKM Lokal Papua Tembus Pasar Nasional

Nilai kontrak pembangunan gedung tersebut, sebesar Rp95,05 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Pengerjaan proyek Gedung PYCH tersebut, dimulai sejak 21 September 2021 sampai Desember 2022.

Gedung itu, terdiri dari dua lantai yang meliputi diantaranya adalah gedung utama, asrama, tempat olahraga, aula, dan ruang kesehatan.

Gedung PYCH itu memiliki tempat parkir yang mampu menampung 53 mobil dan 154 motor.

(Tribunnews.com/Muhammad Abdillah Awang/Tribun-Papua.com/Aldi Bimantara)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini