TRIBUNNEWS.COM, KUBU RAYA - Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya M Iqbal Zafarullah yang terjun ke Sungai Kapuas, Kalimantan Barat akhirnya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.
Diketahui, Iqbal Zafarullah tiba-tiba terjun ke Sungai Kapuas di hadapan istrinya tepatnya di Desa Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya.
Peristiwa bermula saat M Iqbal Zafarullah pergi meninggalkan kantor KPU Kubu Raya saat pendaftaran bakal calon legislatif atau Bacaleg.
Ia bergegas meninggalkan kantor KPU menggunakan mobil bersama istrinya, Minggu (14/5/2023) sekira pukul 10.30 WIB.
Mobil yang dikendarai Iqbal saat itu mengarah ke rumahnya.
Namun dalam perjalanan, Iqbal justru mengarahkan mobilnya menuju tepian Sungai Kapuas.
Mobil yang dikendarainya pun melaju kencang.
Baca juga: Plt Ketua Golkar Kubu Raya yang Terjun ke Sungai Kapuas Ditemukan Meninggal
Entah apa motif di balik peristiwa tersebut.
Namun berdasarkan informasi Iqbal sempat terlibat cekcok dengan istrinya.
Bahkan dalam perjalanan tersebut Iqbal sembapat mengajak istrinya mengakhiri hidup bersama.
Melihat gelagat aneh suaminya, ketika sudah berada dekat sungai sang istri pun seketika menarik rem tangan hingga mobil berhenti di sisi sungai.
"Sempat terjadi cekcok kemudian keluar dari mobil, setelah itu karena istrinya tidak mau jadi suaminya yang terjun ke sungai sendiri," kata Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat dilansir dari Tribunpontianak.co.id.
Baca juga: Jasad M Iqbal Zafarullah, Plt Ketua Partai Golkar Kubu Raya Ditemukan Mengambang Pukul 18.49 WIB
Sementara itu, seorang penambang pasir berinisial N mengatakan sebelum peristiwa terjadi, ia melihat sebuah mobil melaju kencang menuju ke arah tempat ia sedang bekerja.
N diketahui saat kejadian sedang bekerja di penambangan pasir dekat Sungai Kapuas Jalan KH Abdurahman Wahid, Desa Kuala Dua.